Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Mau Makan di Restoran Hotel? Kamu Harus Tahu Istilah-Istilah Ini!

List Artikel
14 April 2018 | 1 Komentar

Hotel saat ini tak hanya dijadikan sebagai tempat menginap saja, tetapi juga bisa dijadikan sebagai tempat kulineran. Tak hanya pengunjung hotel saja yang memilih untuk menyantap makanan di restoran hotel, tapi ada juga orang yang tidak menginap di hotel, namun mereka sengaja datang ke restoran hotel untuk menyantap aneka hidangan lezat yang disediakan. Memang tidak ada perbedaan yang cukup signifikan dari restoran hotel dengan restoran-restoran lainnya. Hanya saja, ada beberapa istilah yang seharusnya kamu pahami terlebih dahulu sebelum datang ke restoran hotel, yaitu:

 

1. Buffet


Sumber: pergikuliner.com


Istilah buffet memang tidak terlalu asing di telinga para pecinta kuliner. Buffet merupakan sistem restoran yang menyajikan aneka menu makanan dan minuman yang bebas kamu ambil sesuai dengan keinginan dan selera. Istilah buffet ini sebenarnya sama saja dengan ‘all you can eat’. Saat menyantap buffet, kamu akan dikenakan sejumlah biaya tertentu untuk dapat mengambil makanan dan minuman. Meski dibebaskan untuk mengambil sesuka hati, tapi jika kamu menyisakan makanan atau minuman, biasanya kamu akan dikenakan denda tambahan. Jadi, ketika menyantap buffet, usahakan untuk tidak rakus dan ambil sesuai dengan kemampuan perut kamu.

 

2. Banquete


Sumber: pergikuliner.com


Istilah banquete sebenarnya tidak berbeda jauh dengan buffet. Banquete juga membolehkan kamu untuk mengambil berbagai macam menu makanan dan minuman. Perbedaanya adalah semua kuliner yang disediakan ini, jenis menunya terbatas dan hanya dalam jumlah tertentu karena disesuaikan dengan pesanan. Sistem banquete banyak digunakan oleh sejumlah orang yang akan mengadakan seminar, pernikahan, konferensi, ulang tahun, hingga acara-acara tertentu.

 

3. A La Carte


Sumber: palomahotels.com


Istilah ketiga adalah a la carte yang memiliki sistem sangat berbeda dengan buffet dan banquete. Istilah a la carte ini sebenarnya merujuk pada sistem menu pada restoran pada umumnya, alias kamu hanya membayar sesuai dengan apa yang kamu makan dan minum, bukan membayar per-orang. Kelebihan dari sistem ini adalah bagi kamu yang tidak bisa makan banyak, kamu cukup membayar sesuai apa yang kamu pesan. Sedangkan kekurangannya adalah makanan yang tersaji harus dimasak terlebih dahulu sehingga kamu tidak bisa langsung makan.

 

4. Table Service


Sumber: worldskills.org


Istilah lainnya ada table service yang sering digunakan oleh orang-orang yang tidak mau repot mengantri dan mengambil makanan yang berderet di meja saji. Jadi kamu hanya perlu duduk manis di kursi, lalu nantinya akan ada pelayan yang khusus melayani kamu, mulai dari mencatat pesanan hingga menyajikan makanan dan minuman langsung di meja milikmu tanpa kamu harus beralih tempat. Table service banyak digunakan oleh pengunjung yang datang dengan keluarga atau pacar karena mereka lebih suka menggunakan waktu untuk mengobrol dibanding mengambil makanan dan minuman.

 

5. Table D’Hote


Sumber: tripadvisor.com


Terakhir ada istilah table d’hote yang terdengar sangat asing di telinga orang Indonesia. Table d’hote merupakan menu lengkap yang ditawarkan oleh restoran hotel mulai dari appetizer, main course, dessert, hingga minuman dengan satu harga. Jadi per masing-masing kategori tersebut terdapat beberapa pilihan, misalkan saja untuk paket A dengan harga Rp 250.000 kamu akan mendapatkan menu appetizer : tomato soup, main course : tenderloin steak, dessert banana split, dan minuman aneka jus. Lalu untuk paket B dengan harga Rp 150.000, kamu akan mendapatkan appetizer : dumpling, main course : butter chicken with pasta, dessert : lava cake, dan aneka soft drink.


Itu dia istilah-istilah yang harus kamu tau sebelum kamu berkunjung ke restoran hotel. Setelah tau kamu nggak perlu ragu lagi untuk datang ke restoran hotel seperti di bawah ini ya!

The Cafe - Hotel Mulia

Foto The Cafe - Hotel Mulia
Foto The Cafe - Hotel Mulia
Foto The Cafe - Hotel Mulia

Sana Sini Restaurant - Hotel Pullman Thamrin

Foto Sana Sini Restaurant - Hotel Pullman Thamrin
Foto Sana Sini Restaurant - Hotel Pullman Thamrin
Foto Sana Sini Restaurant - Hotel Pullman Thamrin

Sky Loft - All Seasons Hotel

Foto Sky Loft - All Seasons Hotel
Foto Sky Loft - All Seasons Hotel
Foto Sky Loft - All Seasons Hotel

Asia - Hotel The Ritz Carlton Mega Kuningan

Foto Asia - Hotel The Ritz Carlton Mega Kuningan
Foto Asia - Hotel The Ritz Carlton Mega Kuningan
Foto Asia - Hotel The Ritz Carlton Mega Kuningan

The Japanese - Sari Pacific Hotel

Foto The Japanese - Sari Pacific Hotel
Foto The Japanese - Sari Pacific Hotel
Foto The Japanese - Sari Pacific Hotel

Topik artikel ini:
1 Komentar
[ ... ]
Picture 1523718562
biar gag kampungan sangat berfaedah artikel ini ....
siti_ilha | 14 Apr 2018 pk. 09:47 PM

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?