Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Meat Lovers Harus Tahu Ini! Tips Memilih Steak yang Enak Disantap

List Artikel
19 November 2020 | 0 Komentar

Steak merupakan salah satu kuliner yang tergolong dalam jajaran kuliner mewah yang sangat disukai masyarakat dari berbagai belahan dunia. Kuliner ini tergolong mahal harganya karena steak terbuat dari bahan dasar daging yang dipanggang dalam ukuran cukup besar. Biasanya daging yang dijadikan steak adalah jenis daging sapi atau ayam. Satu porsi steak bisa memakan daging paling tidak 200 gram hingga 450 gram. Inilah yang membuat harga kuliner steak cukup mahal. Steak disajikan bersama dengan siraman saus steak dan potongan kentang goreng atau mash potato untuk asupan karbohidratnya serta tak ketinggalan sayuran kukus atau rebus seperti wortel, jagung, brokoli, atau kembang kol.



 Sumber : Pergikuliner.com


Ada banyak pertanyaan mengenai bagaimana caranya kita tahu kalau steak yang akan kita santap memiliki rasa yang enak. Sebenarnya dari aromanya kamu pasti sudah bisa menduga apakah daging steak tersebut enak atau tidak karena aroma wanginya pasti berbeda. Tapi tahukah kamu kalau ternyata kamu bisa memilih steak yang enak dari tingkat kematangannya. Menurut beberapa pakar kuliner, steak yang dimasak dengan cara medium dan medium well adalah steak yang memiliki cita rasa terbaik karena daging masih terasa juicy sehingga kandungan nutrisi yang ada di dalamnya bisa kita nikmati dengan maksimal.



Sumber: Thefoodcharlatan.com


Sedangkan steak yang dimasak dengan cara well down cenderung lebih kering karena tidak ada lagi kandungan air di dalamnya. Ditambah lagi, semakin matang sempurna, citarasa daging akan semakin berkurang kelezatannya. Tapi kamu tak perlu khawatir karena jika lebih suka daging steak yang well done, kamu bisa menambahkan saus steak untuk menambah rasanya jadi lebih enak. Lalu bagaimana dengan daging steak yang dimasak setengah matang atau medium rare? Untuk tingkat kematangan ini, kamu harus mendapatkan kualitas daging sapi terbaik untuk dapat merasakan daging steak yang enak.



Sumber : Pergikuliner.com


Nah, kalau ditanya bagian daging apa yang paling enak dipilih untuk dijadikan steak, sudah pasti jawabannya adalah sirloin dan tenderloin karena memiliki tekstur yang lebih lembut dibanding bagian lainnya. Jika ingin memastikannya lebih lanjut lagi, bagaimana jika kamu langsung menyantap steak di salah satu restoran yang ada di bawah ini!

B'Steak Grill & Pancake

Foto B'Steak Grill & Pancake
Foto B'Steak Grill & Pancake
Foto B'Steak Grill & Pancake

Holycow! STEAKHOUSE by Chef Afit

Foto Holycow! STEAKHOUSE by Chef Afit
Foto Holycow! STEAKHOUSE by Chef Afit
Foto Holycow! STEAKHOUSE by Chef Afit

Outback Steakhouse

Foto Outback Steakhouse
Foto Outback Steakhouse
Foto Outback Steakhouse

Steak Hotel by Holycow!

Foto Steak Hotel by Holycow!
Foto Steak Hotel by Holycow!
Foto Steak Hotel by Holycow!

Abuba Steak

Foto Abuba Steak
Foto Abuba Steak
Foto Abuba Steak

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?