Mengenal Izakaya, Konsep Kedai Jepang yang Populer di Perkotaan
List Artikel 21 Februari 2024 | 0 KomentarIzakaya, sebuah konsep tempat makan yang tak lekang oleh waktu, telah mengukir jejaknya di hati para penikmat kuliner di Jepang, terutama di pusat-pusat perkotaan sibuk seperti Tokyo, Osaka, Yokohama, dan kota-kota lainnya. Di negeri Matahari Terbit ini, ragam konsep tempat makan memikat dari segala penjuru, mulai dari all you can eat, buffet, omakase, hingga yang paling disukai, izakaya. Izakaya tidak hanya sekadar sebuah tempat untuk menyantap hidangan lezat, namun juga menjadi suatu ritual menyenangkan yang melekat dengan seni menghabiskan malam.
Sumber: Cheapoguides.com
Tersebar di pelosok-pelosok Jepang, kedai izakaya selalu menyambut hangat para pekerja kantoran yang ingin melepaskan penat setelah seharian bekerja. Di sinilah mereka bisa menikmati suasana santai sambil menyeruput minuman atau menyantap hidangan ringan bersama rekan-rekan. Konon konsep izakaya telah mengakar sejak zaman dahulu kala, muncul pada era 1900-an, dan hingga kini tetap menjadi pilihan utama bagi masyarakat Jepang, terutama bagi mereka yang berkecimpung dalam dunia perkantoran. Izakaya bukan hanya tentang makanan dan minuman, melainkan juga tentang menghidupkan semangat persahabatan dan keseruan di tengah hiruk-pikuk kehidupan kota.
Tidak Hanya Dijadikan Sebagai
Tempat Minum
Izakaya tidak hanya dianggap sebagai tempat untuk sekadar minum-minum. Di balik kelezatan hidangan dan minuman yang disajikan, izakaya adalah tempat di mana para pekerja kantoran merasa nyaman untuk berkumpul, berbagi cerita, dan meredakan stres setelah seharian bekerja keras. Konsep ini jauh berbeda dengan bar, di mana suasana lebih serius dan fokus pada minuman beralkohol semata.
Di kedai izakaya, masyarakat Jepang menemukan sebuah tempat yang hangat dan ramah, di mana mereka bisa betah berlama-lama, menikmati hidangan lezat, dan berbincang santai. Izakaya bukan sekadar tempat untuk minum, melainkan tempat di mana hubungan antar-rekan kerja dipererat, dan hubungan sosial tumbuh bersama. Dengan demikian, izakaya telah menjadi tempat yang tak hanya memenuhi kebutuhan akan makanan dan minuman, tetapi juga menjadi pondasi bagi terjalinnya ikatan sosial yang kuat di antara mereka.
Selalu Dijumpai di Dekat
Stasiun Kereta dan Terminal
Konsep izakaya memang diperuntukkan untuk semua kalangan, tapi berhubung yang banyak datang adalah orang kantoran, maka kebanyakan kedai yang berkonsep izakaya ini lebih banyak dijumpai di dekat stasiun kereta dan terminal. Pasalnya, stasiun dan terminal menjadi tempat yang paling sering dilalui oleh para pekerja karena hampir sebagian besar pekerja Jepang selalu mampir setelah kerja. Jadi sebelum atau setelah naik kereta atau bus, mereka akan mampir sebentar untuk melepas penat dan lelah.
Sumber: idntravelling.com
Ada Banyak Varian Minuman
Beralkohol
Di kedai makan yang berkonsep izakaya, Teman kuliner bisa menjumpai aneka varian minuman beralkohol. Tidak hanya satu atau dua saja, tapi bisa puluhan. Mulai dari minuman beralkohol khas Jepang seperti sake, nihonshu, sochu, hingga minuman beralkohol dari barat seperti bir, vodka, wine, dan sebagainya. Jadi tak perlu khawatir bosan saat sering-sering mampir ke izakaya karena ada banyak pilihan minuman yang bisa diminum secara bergantian setiap harinya. Sebagian kedai yang menerapkan konsep izakaya bahkan ada yang juga mengadopsi sistem all you can drink sehingga Teman Kuliner bisa minum sepuasnya.
Makanan Disajikan dalam Porsi Kecil
Berhubung akan disantap sebagai teman minum minuman beralkohol, maka kebayakan makanan yang tertera pada buku menu kedai izakaya ini memiliki porsi yang kecil-kecil. Biasanya akan ada otoshi yang merupakan tahu dingin ala Jepang. Otoshi sangat cocok disantap dengan sake. Selain otoshi, ada oden untuk menghangatkan diri. Tapi tidak hanya ada makanan dengan porsi kecil saja, tapi juga ada makanan yang mengenyangkan dengan porsi besar. Meski pilihannya tidak terlalu banyak. Biasanya makanan yang ada di kedai izakaya adalah sashimi, karaage, yakisoba, dan sebagainya.
Itulah sekilas penjelasan mengenai izakaya yang sangat populer di perkotaan Jepang. Teman Kuliner sendiri sudah pernah datang ke rumah makan atau kedai yang mengusung konsep izakaya tidak? Buat yang suka menyantap kuliner Jepang, di bawah ini ada beberapa rekomendasi tempat yang bisa Teman Kuliner datangi!