Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Meski Punya Kata "Don" di Dalamnya, 5 Makanan Jepang Ini Punya Rasa Berbeda

List Artikel
7 Oktober 2018 | 0 Komentar

Negeri sakura sangat terkenal akan kuliner-kulinernya. Nggak hanya di negaranya saja, tapi juga di dunia, termasuk Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya restoran-restoran Jepang yang menyebar di seluruh dunia. Beberapa kuliner Jepang yang terkenal di dunia adalah sushi, ramen, udon, bento, takoyaki, okonomiyaki, gyutan don, donburi, dan masih banyak lagi. Saking banyaknya kuliner Jepang yang terkenal, kita terkadang suka keliru mengingatnya, terutama yang memiliki kata "don". Ternyata ada banyak kuliner Jepang yang punya kata "don" di dalamnya. Nah, meski sama-sama terdapat kata "don", tapi kuliner-kuliner ini nggak sama lho. Yuk kita bahas satu-satu!

 

1. Donburi



Sumber : PergiKuliner.com


Kuliner pertama Jepang yang memiliki kata "don" adalah donburi yang terbuat dari nasi putih dengan berbagai macam lauk pauk di atasnya. Lauk yang diberikan di atasnya bisa berupa ayam, daging sapi, hingga sayur-sayuran. Donburi ini biasanya disajikan di dalam mangkok makan besar. Donburi terkadang diberi tambahan kuah dalam wadah mangkuk yang terpisah.

 

2. Gyutan Don




Sumber : PergiKuliner.com


Selanjutnya ada gyutan don yang merupakan jenis dari donburi. Gyutan don terbuat dari semangkuk nasi hangat yang diberi tambahan topping irisan lidah sapi yang tipis lalu ditumis dengan bumbu bawang bombay, kecap asin, kecap manis, dan minyak wijen. Gyutan don diberi taburan irisan daun bawang dan cabe merah di atasnya sehingga aromanya jadi lebih wangi.

 

3. Katsudon



Sumber : PergiKuliner.com


Kalau gyutan don diberi irisan lidah sapi yang ditumis, katsudon merupakan semangkuk nasi putih yang diberi tambahan lauk katsu. Katsu yang digunakan bisa berupa katsu daging ayam atau daging babi. Tekstur katsu yang digoreng gurih bisa membuat santapan kamu jadi lebih enak. Umumnya katsudon diberi tambahan siraman saus di atasnya, baik itu saus cokelat, saus kari, atau saus keju.

 

4. Tendon



Sumber : PergiKuliner.com


Jenis "don" lain yang lauknya juga digoreng adalah tendon yang di atas nasinya diberikan lauk tempura goreng. Tempuranya bisa berupa tempura udang, seafood, atau sayur-sayuran seperti terong ungu, bayam, labu, serta nori. Nantinya tendon akan diberi siraman saus atau kuah kental yang terbuat dari kecap asin, gula, dan dashi. Tekstur crunchy atau dari tempura bisa membuat selera makan kamu jadi bertambah.


5. Udon




Sumber : PergiKuliner.com


Kalau kuliner Jepang yang terakhir ini pastinya kamu sudah tahu. Berbeda dengan kuliner-kuliner di atas yang menggunakan bahan dasar nasi putih, kuliner yang punya kata "don" berikut ini merupakan salah satu jenis mie yang memiliki bentuk agak lebar dan tebal. Tekstur udon terbilang padat dan kenyal. Nggak seperti ramen yang disajikan dengan kuah kari atau kuah yang berasa, udon disajikan bersama dengan kuah bening. Udon terkadang diberi tambahan irisan daging sapi yang ditumis dan irisan daun bawang.


Nah, selain kelima kuliner "don" di atas, menurut kamu masih ada nggak kuliner bernama "don" yang lain? Dan buat kamu yang kepingin makan-makanan seperti di atas, kamu bisa cek beberapa referensi tempat makan yang menyajikan menu-menu "don" tersebut di bawah ini ya, atau kamu bisa cek di aplikasi PergiKuliner untuk lebih lengkapnya! 

Tamoya Udon

Foto Tamoya Udon
Foto Tamoya Udon
Foto Tamoya Udon

Happy Hana Coffee & Dine

Foto Happy Hana Coffee & Dine
Foto Happy Hana Coffee & Dine
Foto Happy Hana Coffee & Dine

Negiya Express

Foto Negiya Express
Foto Negiya Express

Marugame Udon

Foto Marugame Udon
Foto Marugame Udon
Foto Marugame Udon

Tenya Tendon

Foto Tenya Tendon
Foto Tenya Tendon

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?