Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Ngidam 7 Kuliner Ini Ternyata Ada Artinya Lho!

List Artikel
29 September 2018 | 0 Komentar

Pernah nggak kamu tiba-tiba ingin menyantap suatu kuliner tertentu dan merasa harus menyantapnya saat itu juga? Masyarakat Indonesia mengenal sebuah istilah "ngidam" yang merupakan keinginan menyantap atau menginginkan sesuatu. Istilah "ngidam" ini nggak hanya merujuk pada ibu hamil saja lho, tapi juga berlaku pada siapa saja yang sedang ingin menyantap sesuatu yang bukan karena rasa lapar, tapi memang sedang ingin saja dan biasanya keinginan ini susah dihilangkan. Nah, perlu kamu ketahui nih teman PergiKuliner, bahwa setiap makanan yang kita idam-idamkan mempunyai arti tertentu. Jika dilihat secara ilmiah, ternyata "ngidam" kuliner tertentu tandanya tubuh kamu sedang mengirimkan sinyal minta tolong. Benarkah seperti itu? Coba lihat dulu yuk!

 

1. Makanan Pedas



Sumber : PergiKuliner.com


Makanan pedas paling sering diidamkan, terutama oleh para perempuan. Ternyata ngidam makanan pedas ini menandakan kalau kamu sedang ingin melepas rasa stress karena ketika sedang makan makanan pedas, kamu bisa melepaskan hormon endorfin yang merupakan hormon bahagia yang bisa menjadikan perasaanmu jadi lebih baik. Selain itu, ingin makan makanan pedas juga bisa berarti kamu sedang nggak nafsu makan dan butuh makanan yang memiliki cita rasa kuat.

 

2. Buah



\

Sumber : Pergikuliner.com


Ketika tubuh menginginkan santapan buah, baik itu dalam bentuk smoothie, rujak, hingga salad, itu tandanya tubuhmu sedang kekurangan serat dan vitamin. Ngidam makan buah juga bisa berarti tubuh kamu sedang terasa berat dan ingin dengan segera membuang sisa-sisa racun dari dalam tubuh karena belakangan ini kamu banyak makan makanan cepat saji atau makanan kemasan yang mengandung pengawet.

 

3. Ayam Goreng



Sumber : Pergikuliner.com


Pernah ngidam ayam goreng? Baik itu jenis ayam goreng tradisional atau ayam goreng tepung, ini menandakan kalau kamu sedang kekurangan asupan protein. Selain itu, ngidam ayam goreng juga merupakan pertanda kalau kamu sedang dalam kondisi yang tertekan atau stress sehingga dengan mendapat asupan protein yang lebih maka kamu bisa mengurangi rasa tertekan tersebut. Biasanya orang yang ngidam ayam goreng lebih suka menyantap ayam goreng begitu saja, alias tanpa nasi.

 

4. Es Krim



Sumber : PergiKuliner.com


Kamu pasti pernah tiba-tiba kepengen makan es krim, padahal suasana nggak terlalu panas. Kalau ingin makan es krim tiba-tiba, itu berarti kamu sedang kekurangan kalsium, tapi sedang nggak ingin minum susu. Jadi tubuh kamu mengirimkan sinyal ingin makan es krim ketimbang minum susu. Ngidam es krim juga bisa menandakan hal lain karena ternyata kamu sedang sedih dan mencari kenyamanan dari menyantap es krim dengan berbagai macam cita rasa.

 

5. Cokelat



Sumber : PergiKuliner.com


Banyak yang menganggap kalau cokelat yang tergolong dalam makanan manis bisa menghilangkan rasa stress dan sedih seseorang sehingga kalau kamu ngidam cokelat, sudah pasti kamu sedang stres dan sedih. Sebenarnya hal tersebut ada benarnya karena cokelat sudah teruji bisa meningkatkan mood seseorang menjadi lebih baik. Tapi ngidam cokelat juga bisa berarti kamu sedang butuh asupan energi karena cokelat yang mengandung gula bisa dengan cepat menciptakan energi bagi tubuh.

 

6. Makanan Cepat Saji




Sumber : PergiKuliner.com


Bagaimana kalau kamu tiba-tiba ngidam ingin makan makanan cepat saji seperti burger, hotdog, atau kentang goreng? Ini tandanya tubuh kamu sedang sangat kelelahan serta kekurangan zat besi dan zinc. Saat makan makanan cepat saji, maka tubuh akan langsung merasa kenyang karena mendapat asupan karbohidrat dan lemak yang bisa langsung diolah menjadi energi oleh tubuh.        

 

7. Kopi




Sumber : PergiKuliner.com


Yang terakhir ini adalah ngidam kopi. Apa artinya ya? Ketika kamu sedang ngidam kopi, tubuh kamu tandanya sedang ingin melepas penat karena ketika kamu minum kopi, otak dan tubuhmu bisa menjadi lebih rileks dan tenang. Kopi yang diidamkan bisa berupa kopi panas seperti latte atau espresso serta kopi dingin seperti es kopi susu atau cold brew. Ngidam minum kopi juga menandakan kalau butuh asupan energi untuk beraktivitas, tapi sedang tidak ingin makan makanan berat.

 

Kalau kamu sendiri paling sering ngidam kuliner yang mana nih teman PergiKuliner? Jika suatu hari nanti tiba-tiba ngidam, kamu bisa mampir ke beberapa tempat rekomendasi di bawah ini ya!

Ayam Gallo

Foto Ayam Gallo
Foto Ayam Gallo
Foto Ayam Gallo

Better Chocolate Than Never

Foto Better Chocolate Than Never
Foto Better Chocolate Than Never
Foto Better Chocolate Than Never

Warung Leko

Foto Warung Leko
Foto Warung Leko
Foto Warung Leko

King Mango Thai

Foto King Mango Thai
Foto King Mango Thai
Foto King Mango Thai

Sagaleh

Foto Sagaleh
Foto Sagaleh
Foto Sagaleh

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?