Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Nostalgia! Ini 5 Coklat Jadul yang Jadi Favorit Saat Kamu SD

List Artikel
6 November 2019 | 0 Komentar

Bagi generasi 90'an, masih ingat jajanan favorit saat menduduki bangku Sekolah Dasar (SD) dulu? Hampir sebagian pasti menjawab permen atau cokelat. Anak kecil mana yang tak suka dengan jajanan manis seperti cokelat? Hampir setiap jam istirahat atau pulang sekolah, anak-anak SD selalu mendatangi warung terdekat untuk membeli jajanan cokelat. PergiKuliner kali ini akan membawamu untuk bernostalgia dengan jajanan cokelat jadul yang pernah jadi favorit saat kamu SD. Yuk lihat!


1. Cokelat Jago


Sumber : Bogorcoklat.com


Cokelat jago alias cokelat merah putih ini paling sering dibeli oleh anak laki-laki. Alasan utamanya adalah cokelat ini merupakan cokelat termurah yang diberikan anak laki-laki kepada gebetannya. Biasanya mereka akan membungkusnya agar mirip cokelat dengan merek ternama yang saat itu cukup mahal untuk dibeli anak SD.   


2. Choyo Choyo Cup



Sumber : Blogspot.com


Choyo choyo cup merupakan salah satu produk dari Yosan yang populer kala itu. Seperti yang kamu tahu, Yosan adalah merek jajanan anak SD yang paling terkenal. Selain memproduksi permen karet, mereka juga memproduksi cokelat yang berbentuk mangkuk kecil dengan warna yang bervariasi sesuai rasanya seperti hijau, putih, merah muda, hingga kuning. Cara memakannya juga sangat praktis yakni dengan menggunakan sendok kecil yang sudah disediakan.   


3. Cokelat Payung



Sumber : Lakupon.com


Siapa yang tak pernah jajan cokelat payung? Dari segi rasa memang tak ada yang spesial dari cokelat ini, hanya saja bentuknya yang sangat unik membuatnya jadi terkenal. Bentuknya yang seperti payung ini memudahkan kamu untuk memakannya sambil jalan atau sambil mengobrol bersama teman.


4. Cokelat Koin



Sumber : Pixabay.com 


Cokelat koin merupakan salah satu cokelat jadul yang paling sering ditemui sekarang karena cokelat ini banyak dijual menjelang perayaan Imlek. Sesuai dengan namanya, cokelat koin merupakan cokelat berbentuk bulat tipis yang bungkus kertas emas sehingga mirip dengan koin emas.

 

5. Cokelat Kacamata



Sumber : Wowkeren.com


Terakhir ada cokelat kacamata yang memiliki banyak warna. Bentuknya yang mirip dengan kacamata membuat cokelat ini sangat terkenal di kalangan anak-anak karena setelah permen cokelatnya habis, tempatnya yang berbentuk huruf delapan ini bisa digunakan untuk mainan topeng. Dalam satu lembarnya terdapat sekitar 12-14 butir cokelat.

Nah, itu dia 5 coklat jadul yang jadi favorit saat kamu masih SD. Kira-kira dari kelima coklat di atas, mana nih yang jadi favorit kamu?
Dan buat kamu yang lagi kepengen banget makan yang berbau coklat, PergiKuliner punya beberapa tempat rekomendasi dimana kamu bisa menikmati aneka makanan dan minuman coklat di Jakarta yang pastinya enak-enak. Simak yuk rekomendasinya di bawah ini!

BRUN Feel The Chocolate

Foto BRUN Feel The Chocolate
Foto BRUN Feel The Chocolate
Foto BRUN Feel The Chocolate

Better Chocolate Than Never

Foto Better Chocolate Than Never
Foto Better Chocolate Than Never
Foto Better Chocolate Than Never

Pipiltin Cocoa

Foto Pipiltin Cocoa
Foto Pipiltin Cocoa
Foto Pipiltin Cocoa

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?