Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Nostalgia, Inilah 5 Snack Jadul Yang Pernah Hits di Tahun 1990-an

List Artikel
19 Januari 2021 | 0 Komentar

Buat kamu yang lahir di tahun 1990-an tentunya sudah tak asing dengan beberapa snack jadul yang sempat hits pada era tersebut. Snack hits di tahun 1990-an kini memang sudah langka dan sulit ditemukan, bahkan beberapa diantaranya sudah tidak diproduksi lagi. Padahal seru sekali rasanya jika bisa menikmati jajanan tersebut bersama teman-teman untuk bernostalgia. Nah, teman kuliner masih ada yang ingat nama-nama snack jadul tersebut? PergiKuliner mau ajak kamu nostalgia sebentar mengenang snack-snack jadul yang pernah menemani masa kecilmu. Ini dia 5 snack jadul yang pernah hits di tahun 1990-an!


1. Biskuit Berbentuk Hewan



Sumber: Freeimage.com


Biskuit berbentuk hewan memang sangat populer di tahun 1990-an. Dengan rasa yang gurih dan manis serta bentuknya yang lucu menyerupai karakter hewan membuat biskuit ini sangat digemari anak-anak pada masanya. Karakter hewan yang biasanya dijadikan bentuk biskuit ini diantaranya ada ikan, kura-kura, gajah sampai panda. Dengan taburan rasa seperti keju, jagung bakar, BBQ dan lain-lain bikin biskuit ini makin ngangenin. Ada juga biskuit berbentuk hewan yang bagian dalamnya diberi selai coklat manis.


2. Permen White Rabbit



Sumber: Freeimage.com


Permen white rabbit menjadi salah satu jajanan jadul yang hits di era 90-an. Penikmatnya tak hanya datang dari anak-anak saja, tetapi juga orang dewasa. Permen white rabbit ini terbuat dari susu putih yang rasanya sangat gurih dan manis. Meski sudah tidak se-hits dulu, namun permen white rabbit ini ternyata masih diproduksi hingga sekarang. Sayangnya pada September 2019 yang lalu, permen favorit ini dinyatakan haram di Malaysia dan Brunei Darussalam. Menurut info yang beredar, permen buatan China ini dinyatakan haram oleh kedua negara tersebut mengandung protein babi. Waduh, sayang sekali ya.


3. Cokelat Kacamata



Sumber: Pinterest.com


Cokelat kacamata menjadi salah satu jajanan yang paling dirindukan dan bakal bikin kamu nostalgia rasanya. Dinamakan cokelat kacamata karena cokelat ini ternyata memiliki kemasan yang menyerupai bingkai kacamata. Dahulu, cokelat legendaris ini dijual dengan harga lima ratus perak sampai seribu rupiah saja. Harganya yang terjangkau jadi alasan mengapa anak kecil bahkan juga orang dewasa turut menyukai jajanan ini. Sebungkus cokelat kacamata terdiri dari tujuh sampai empat belas butir cokelat berbentuk bulat dengan warna-warni yang lucu dan menarik mata.


4. Biskuit Rose Gem



Sumber: Freeimage.com


Biskuit rose gem merupakan biskuit dengan topping gula bubuk warna-warni yang teksturnya sedikit keras. Disebut biskuit rose gem karena bentuk topping-nya yang mirip seperti bunga mawar. Dulunya anak kecil suka sekali memakan topping gula bubuknya saja, sementara biskuitnya dipisahkan atau bahkan dibuang. Ini lantaran topping-nya tersebut memiliki rasa manis yang disukai anak-anak. Sayangnya biskuit rose gem saat ini sudah sulit sekali ditemukan. Tapi, buat kamu yang ingin bernostalgia dan membeli jajanan ini, kamu bisa mencarinya di beberapa penjual snack kiloan walaupun sudah jarang.


5. Potato Boro



Sumber: Pinterest.com


Siapa yang tak kenal dengan snack jadul satu ini? Hampir semua anak-anak 90-an pasti mengenal potato boro. Biskuit berbentuk bulat kecil ini sangat disukai anak-anak lantaran teksturnya yang cukup unik. Jadi, ketika dimakan biskuit potato boro akan meleleh secara perlahan di mulut. Salah satu merek biskuit potato boro yang sangat populer adalah Monde. Terdapat dua rasa yang paling favorit yaitu original dan jeruk. Biskuit potato boro sangat cocok dinikmati oleh anak kecil yang belum memiliki gigi karena teksturnya yang mudah memeleh. Tak jarang para lansia yang sudah kehilangan gigi juga menjadikan snack jadul ini sebagai cemilan mereka.


Bagaimana teman kuliner? Sudah cukup dibuat nostalgia dengan aneka snack jadul di atas?. Sayang sekali ya, keberadaan snack-snack jadul sekarang ini cukup jarang. Tapi kamu jangan sedih ya, meskipun kamu jarang nikmatin aneka snack jadulnya, tapi kamu bisa nikmatin aneka cemilan modern di tempat-tempat rekomendasi Pergikuliner di bawah ini!

Auntie Anne's

Foto Auntie Anne's
Foto Auntie Anne's
Foto Auntie Anne's

Snack Zone

Foto Snack Zone
Foto Snack Zone
Foto Snack Zone

Dutch Kitchen

Foto Dutch Kitchen
Foto Dutch Kitchen
Foto Dutch Kitchen

Tahu Kriuk Yes

Foto Tahu Kriuk Yes
Foto Tahu Kriuk Yes
Foto Tahu Kriuk Yes

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?