Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Nostalgia Jajanan yang Bikin Kenyang di Kantin Sekolah Yuk!

List Artikel
24 Februari 2019 | 0 Komentar

Kita sering mendengar banyak orang yang mengatakan kalau masa yang paling indah adalah masa sekolah. Karena pada masa sekolah kita bisa bertemu banyak teman. Jika mengenang masa sekolah, tentunya tidak hanya teman saja yang bisa diingat, tapi juga jajanan kantin sekolah yang masih akan diingat. Setiap jam istirahat dan juga setelah pelajaran olahraga kita selalu mampir ke kantin sekolah untuk jajan bersama teman-teman di sekolah dan duduk di bangku kayu sambil menunggu pesanan makanan datang. Sambil bernostalgia, jajanan apa sih yang paling sering dipesan di kantin sekolah?

 

Mie Ayam


Sumber : Pergikuliner.com


Pertama ada mie ayam yang bisa membuat perut kenyang dengan menyantap satu porsi saja. Dalam satu porsi mie ayam khas kantin sekolah, biasanya terdapat mie, topping potongan ayam kecap dan jamur, sawi hijau, irisan daun bawang, dan kerupuk pangsit. Tapi biasanya kita akan menambahkan kerupuk putih kaleng yang dijual seharga Rp 500. Saat menyantapnya, kamu harus mengaduknya dengan rata dan menambahkannya dengan saus sambal supaya rasanya bisa jadi lebih lezat.

 

Bakso


Sumber : Pergikuliner.com


Jajanan favorit kedua adalah bakso. Bakso di kantin sekolah terbagi menjadi dua, yakni bakso kuah dan bakso tusuk. Untuk bakso kuah akan diberi tambahan mie kuning, bihun, tahu cokelat, taburan daun seledri dan bawang goreng. Sedangkan untuk bakso tusuk hanya diberi tambahan saus saja. Berbeda dengan bakso kuah yang mengenyangkan sehingga cocok dimakan untuk makan siang, bakso tusuk lebih cocok untuk dijadikan cemilan dan dimakan di dalam kelas.

 

Siomay


Sumber : Pergikuliner.com


Siomay merupakan jajanan khas Bandung, tapi kamu bisa menjumpainya di seluruh kantin sekolah yang ada di kota-kota besar. Jika pada umumnya siomay lebih banyak disajikan di atas piring, siomay yang ada di kantin sekolah lebih banyak disajikan dalam plastik sehingga bisa disantap di mana saja. Isian dari siomay yang ada di kantin sekolah tidaklah jauh berbeda dengan siomay kebanyakan karena di dalamnya terdapat siomay, tahu putih, tahu cokelat, otak-otak, kubis, kentang dan pare.


Batagor


Sumber : Phinemo.com


Tak jauh berbeda dengan siomay, batagor juga lebih banyak disajikan dengan plastik supaya bisa mudah dibawa dan disantap. Batagor yang dijajakan di kantin sekolah tentu saja berbeda porsinya dengan batagor yang dijual di rumah makan atau gerobak kaki lima. Batagor yang dijual di kantin sekolah memiliki porsi yang lebih sedikit sehingga bisa disantap sebagai camilan untuk menambah energi setelah pelajaran olahraga.

 

Cireng


Sumber : Idntimes.com


Jajanan yang saat ini sudah semakin langka adalah cireng yang merupakan aci digoreng. Cireng di kantin sekolah dijual secara bijian, bukan per porsi sehingga harganya lebih murah dan pas di kantong anak sekolah. Cireng disajikan dengan cara ditusuk lalu dimasukkan ke dalam plastik lalu disiram dengan saus sambal yang kental. Tidak seperti sekarang yang memiliki banyak varian rasa, cireng di sekolah dulu hanya memiliki satu rasa yakni original.

 

Mie Instan dengan Cabai Rawit


Sumber : Pergikuliner.com


Saat sekolah kita sangat sering menyantap mie instan karena selain harganya murah, cita rasa mie instan juga bisa bikin ketagihan sehingga kamu terus mengonsumsinya. Ada dua jenis mie instan yang dijual di kantin sekolah, yakni mie instan goreng dan mie instan rebus. Meski keduanya memiliki tampilan dan cita rasa yang berbeda, tapi keduanya sama-sama terasa nikmat jika ditambahkan cabai rawit yang banyak sehingga rasanya jadi lebih pedas dan menggugah selera.

 

Nasi Rames


Sumber : Nelyeka.com


Terakhir ada nasi rames yang tak kalah dari keenam makanan di atas. Nasi rames dijual dengan harga yang murah di kantin sekolah sehingga pilihan lauknya sangat terbatas, kamu hanya bisa menemukan lauk seperti orek tempe, tumis kacang, tumis kangkung, capcay, sayur asem, tempe dan tahu goreng, serta ikan atau ayam atau telur dicabein. Tak lupa menu sambal tidak boleh ketinggalan.

 

Diantara ketujuh jajanan kantin sekolah di atas, kamu lebih sering makan yang mana saat sekolah dulu? Jika rinduk akan makanan tersebut, kamu bisa langsung melipir ke tempat makan yang ada di bawah ini ya!

Soto Mie Bogor Kota Hujan Bang Alex

Foto Soto Mie Bogor Kota Hujan Bang Alex
Foto Soto Mie Bogor Kota Hujan Bang Alex

Amertha Warung Coffee

Foto Amertha Warung Coffee
Foto Amertha Warung Coffee
Foto Amertha Warung Coffee

Spice Bakso Ikan

Foto Spice Bakso Ikan
Foto Spice Bakso Ikan
Foto Spice Bakso Ikan

Bakso Solo Samrat

Foto Bakso Solo Samrat
Foto Bakso Solo Samrat
Foto Bakso Solo Samrat

Mie Ayam Pak Kumis

Foto Mie Ayam Pak Kumis
Foto Mie Ayam Pak Kumis

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?