Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

PergiKuliner Berburu Kopi & Minuman Kekinian

List Artikel
24 November 2020 | 24 Komentar

Sejak melejitnya industri kopi pada tahun 2013, kopi semakin dicintai orang-orang. Bahkan, keberadaannya sampai saat ini pun masih tetap digandrungi dan menjadi bagian dari gaya hidup di seluruh dunia. Bisnis kafe, coffee shop atau kedai kopi semakin banyak. Menyajikan beragam jenis kopi, dari si espresso yang klasik sampai si modern, es kopi susu. Sama hal nya dengan tren "ngopi", tren minuman kekinian pun seakan menjadi bagian dari kehidupan. Banyaknya gerai minuman kekinian dari bubble tea, cheese tea dan ragam minuman kekinian lainnya dapat dijumpai dengan mudah. 


Hal ini lah yang membuat PergiKuliner menghadirkan sesuatu yang baru dan fresh. Di penghujung tahun 2020 ini, PergiKuliner membuat program menarik yaitu PergiKuliner Berburu Kopi & Minuman Kekinian. Program ini merupakan program dimana teman kuliner dapat memburu kopi atau minuman kekinian, dengan mengumpulkan lima stamp untuk mendapatkan satu kupon hadiah yang nantinya dapat ditukarkan di tenant-tenant yang ikut berpartisipasi dalam program PergiKuliner Berburu Kopi & Minuman Kekinian. 



Seperti yang kita tahu, banyak industri kuliner yang terpuruk sepanjang tahun 2020 ini. PergiKuliner Berburu Kopi & Minuman Kekinian ada dengan harapan dapat memberikan kebahagiaan kepada teman kuliner melalui secangkir kopi dan segelas minuman kekinian. Juga untuk memberikan harapan-harapan baru serta kebahagiaan bagi pelaku usaha untuk kembali bersemangat menuju tahun 2021. 

Program ini akan berlangsung selama 3 bulan. Mulai dari 1 Desember 2020 hingga 28 Februari 2021. Program ini dapat diikuti oleh siapa saja dan tidak dipungut biaya sepeser pun. Sebanyak 136 kedai kopi dan gerai minuman yang tersebar di wilayah Jakarta, Depok dan Tangerang turut berpartisipasi dalam PergiKuliner Berburu Kopi & Minuman Kekinian. Semua list tenant bisa dilihat melalui aplikasi PergiKuliner. Untuk keterangan lebih lanjut, PegiKuliner bisa lihat ringkasan-ringkasan yang sudah PergiKuliner rangkum di bawah ini ya!

Yuk! Perkaya jejak kulinermu sembari memburu kopi & minuman kekinian. Dapatkan secangkir "harta" penuh makna. Membagikan kebahagiaan yang tak terkira untuk kamu dan teman-teman dari kedai kopi maupun gerai minuman kekinian.

Topik artikel ini:
24 Komentar
[ ... ]
Foto user umum
sVxzKWohvTNJ
ornwvfy38@gmail.com | 11 Mar 2021 pk. 09:45 AM
Foto user umum
wDcZaMbzT
matthewchase937@gmail.com | 18 Mar 2021 pk. 08:50 AM
Foto user umum
nZfAmbwCVhzckuU
matthewchase937@gmail.com | 18 Mar 2021 pk. 08:50 AM
Foto user umum
yjiLZQVpmlbH
pagevirgil46@gmail.com | 24 Mar 2021 pk. 12:03 AM
Foto user umum
LOsMzixvlGFZK
pagevirgil46@gmail.com | 24 Mar 2021 pk. 12:03 AM

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?