Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

PergiKuliner Pertama Kali Hadirkan Porkradise Festival di Paskal Hyper Square - Bandung

List Artikel
21 Mei 2024 | 0 Komentar



Bandung, 21 Mei 2024 – Bagi Anda yang tak sabar untuk mengeksplorasi ragam cita rasa hidangan halal dan non halal terbaik dapat bergabung dalam perayaan kuliner di PergiKuliner Porkradise Festival, festival halal non halal pertama dari PergiKuliner di Bandung! Sebagai platform kuliner terkemuka di Indonesia, PergiKuliner menegaskan komitmennya dalam menyajikan hidangan terbaik. Festival ini akan berlangsung selama 6 hari berturut-turut di Paskal Hyper Square Bandung, mulai dari tanggal 21 hingga 26 Mei 2024, dan menghadirkan deretan tenant andalan dari berbagai penjuru tanah air.


“Kami dengan bangga mengumumkan kehadiran PergiKuliner Porkradise Festival di Paskal Hyper Square Bandung!” ujar Oswin, CEO PergiKuliner. “Festival ini menjadi contoh keragaman dan kelimpahan kuliner non halal di Indonesia. Kami telah memilih yang terbaik dari masing-masing daerah, sehingga Anda dapat mencicipi keragaman rasa di seluruh nusantara. Tak hanya itu, kami juga menyiapkan berbagai kegiatan menarik untuk menghibur Anda sepanjang festival.”


Jelajahi 40 stan kuliner halal dan non halal di PergiKuliner Porkradise Festival, di mana Anda akan menemukan hidangan-hidangan yang memikat selera. Untuk hidangan halal, Anda bisa mengunjungi Ayam Panggang Bii Hoolai, Cil' Ira, Dijerukin X Minimelts, Fork Bakery & Grill, Indomie Bangladesh Bang Jeff, Kepak Madu Ma'el, Mamaswan Recipe, Mie Baso Karapitan, Mochilato, Monday Coffee, Mumu X Christa Baso Tahu & Batagor, My Kind Of Dessert X Baso Goreng & Cuanki Cyncyn, Perkedel Miyo X Otak-Otak Jumbo, Sawasdee Drink X Hoy Tom, Seafood Monster, Selendang Mayang Nicholas, Spicy Yakiniku, Tanghulu Sweet Candy X Choipanku, Teboo Daebak, dan Telor Gulung Jumbo Jibeuh X Hicoco.


Untuk hidangan non-halal, Anda dapat menjelajahi beragam pilihan dari Babi Ngotot, Babi Panggang Tgr 99, Bagor Babi 8, Bakmi Kepiting Oukie, Biang Biang Mian & Nasi Kaisar, Bubur Singkawang Ajun, Butadon Yes, Dancing Pork Omelette, D'mahkota, Kerupuk Babi Thai, Kwecap Veteran, Kpork X Shiruki Pudding, Kwetiau Medan Alkap, Mana Do', Medan Ciak, Nasi Campur 22 Singkawang, Pork King, Pork Nest, Sate Babi Ciben, dan Siomay Babi Engkong.


Di samping menikmati beragam hidangan kuliner, Anda juga akan dimanjakan dengan berbagai kegiatan dan promosi menarik di PergiKuliner Porkradise Festival. Mulai dari pertunjukan seni yang memukau, seperti Bailang Wushu Bandung, Roar Vocal Course ID, Baevil Dance Group, Kabaret Terminal 12, dan Arka Music, hingga kompetisi Dance Battle 1-on-1 dan Eating Challenge yang siap menguji selera dan daya tahan Anda.


PergiKuliner Porkradise Festival didukung oleh Le Minerale, Teh Pucuk, Nipis Madu, Gojek, dan De' Sound, yang juga turut berperan sebagai sponsor acara ini, menambah kemeriahan festival dengan hadirnya berbagai booth yang menawarkan berbagai produk atau layanan menarik.

Segera kunjungi PergiKuliner Porkradise Festival dan jangan lewatkan kesempatan untuk bersantai dan bersenang-senang bersama orang-orang tersayang dalam suasana festival yang semarak, sambil mencicipi aneka hidangan non halal yang lezat, diselingi dengan hiburan yang memikat, serta mendapatkan berbagai promo menarik yang tersedia!

Foto We The Fork

We The Fork

Jl. Lembong No. 8, Braga, Bandung

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1669340650

tempat baru di daerah braga

aku order beef brisket (40k) and as a first timer trying brisket, i love the texture, masih termasuk juicy and flavorful! served along with BBQ sauce (sausnya bisa pilih)

Foto Kepak Madu Ma'el

Kepak Madu Ma'el

Jl. Lengkong Kecil No. 33, Lengkong, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1667223754

Cukup Enak!

Bumbunya unik, manis gurih gitu, ayamnya juicy, smokey juga~

Foto Mie Baso Karapitan

Mie Baso Karapitan

Jl. Karapitan No. 66, Karapitan, Bandung

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1661278654

Mie Baso Karapitan

Mie Baso Karapitan adalah sejenis Bakmi yang kuah bakso nya itu bukan pakai Sumsum atau Daging Sapi, tapi Ayam Kampung. Tekstur Bakmi nya ini lebih ke mie kecil, kenyal, dan lembut.

Foto Monday Coffee

Monday Coffee

Jl. Pelajar Pejuang 45 No. 108, Pelajar Pejuang, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1686652857

Cutest cookie cup coffee😍

Isian kopinya kita pilih yg Mondeh Sweetness 2.0 enakkk bangettt. Manisnya kerasa dan rasa kopinya light.

Foto Perkedel Miyo

Perkedel Miyo

Sumbersari Junction, Lantai Ground
Jl. Sumber Sari No. 34, Sumber Sari, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1533014436

Baru coba

adonanya lembut, adonan kentang dan terigunya pas jadi masih tetap berasa kentangnya, porsinya juga cukup banyak overall sih enak

Foto Choipanku

Choipanku

Jl. Kalipah Apo No. 59B, Astana Anyar, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

User tanpa foto profil

No. 1 Choipan in Bandung

Choipan disini rasanya authentic krn yang bikinnya asli orang pontianak. Dan yg spesial dr choipanku adalah ukuran choipannya yang jumbo.

Foto Babi Panggang TGR 99

Babi Panggang TGR 99

Pantjoran PIK
Jl. Pantai Indah Kapuk, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1573991605

Babi panggang nya enak

generous banget kasih daging nya, beneran tebel-tebel daging nya. Selain porsi nya rasa nya juga enak, dapet rasa gurih dan manis dari daging nya 🤤.

Foto Oukie Sibu Bakmi Kepiting

Oukie Sibu Bakmi Kepiting

Ruko Fresh Market PIK, Lantai Ground
Jl. Pantai Indah Kapuk Boulevard No. 29 - 30, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1539672405

OUKIE!!

Rasanya bikin kangen Pontianaknya ilang deh. Dari bakso ikan, bakso udang nya, daging babi kecapnya, semuanya persis sama rasa nya.

Foto Pok Chop 18

Pok Chop 18

Mega Glodok Kemayoran, Lantai 3, MGK Food Court
Jl. Angkasa, Kemayoran, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1505048438

Tempat Makan B2 Favorit

Menu2 yg di Sajikan benar2 Yahud...Komposisi Bumbu2 Rempahnya tuh Pass bgt, Asin, Manisnya Ngeblend pecah rasanya dimulut

Foto Bubur Singkawang Ajun

Bubur Singkawang Ajun

Jl. Krendang Raya No. 19B, Jembatan Lima, Jakarta Barat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1531450270

Bubur Singkawang (Non Halal)

Secara tekstur, rasanya sama dengan yg kodok, hanya dibedakan dengan daging B2 dan lagi2 gak pelit guys

Foto Kwecap Veteran

Kwecap Veteran

Jl. Agung Niaga III Blok G3 No. 33, Sunter, Jakarta Utara

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1534327744

From ponti to sunter

Rasanya mantab, gurih. Paling suka sama bakso babinya, freshh dan dagingnya manis.

Foto Kwetiau Medan Alkap

Kwetiau Medan Alkap

Pantjoran PIK Extension
Jl. Pantai Indah Kapuk, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1500271852

Kwetiau Goreng Komplit

Kwetiaunya gurih & isiannya banyak. Selain itu juga ada minyak babi yang dikasih sesudah makan, jadinya semakin gurih.

Foto Pork King

Pork King

Pakuwon Trade Center, Lantai Upper Ground
Jl. Puncak Indah Lontar No. 2, Wiyung, Surabaya

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1662142792

Iseng nyobain

Untuk tekstur daging nya empuk banget saat panas dan baru disajikan. Untuk rasa asin dan manis dari honey glazed nya balance.

0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?