Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Sikap Pengunjung yang Bisa Bikin Kesal Barista, Kamu Sudah Tahu?

List Artikel
22 Desember 2018 | 0 Komentar
Kedai kopi atau coffee shop saat ini sudah menjadi tempat yang bisa dikatakan multifungsi karena bisa dijadikan sebagai tempat ngedate, melepas penat, berkumpul bersama dengan teman-teman, meeting, hingga tempat berfoto-foto. Fenomena kedai kopi pun seolah menjadi gaya hidup yang tak terlepaskan dari masyarakat perkotaan. Hampir seluruh kedai kopi menerapkan konsep open kitchen sehingga kita bisa melihat barista atau orang yang meracik kopi sedang membuat kopi pesanan kita. Tapi tahukah kamu kalau ternyata ada beberapa sikap pengunjung yang bisa membuat barista merasa kesal. Coba kita intip saja yuk!

Sumber : Pergikuliner.com

 

1. Tidak Tahu Ingin Pesan Kopi Apa
Sikap yang pertama adalah pengunjung yang tidak tahu ingin memesan apa ketika ditanya oleh barista. Padahal pelayan sudah memberikan menu kepada mereka dan membiarkannya untuk membaca menu tersebut agar bisa mengetahui minuman apa yang ingin dipesan. Tapi ketika ditanya, mereka malah melihat menu berulang-ulang kali lagi.
 
2. Sibuk Memainkan Ponsel Saat Memesan

Sikap lainnya yang tidak disukai oleh barista adalah ketika ada pengunjung yang sibuk memainkan ponsel ketika memesan. Perlu kamu ketahui kalau barista akan selalu berhati-hati dalam menerima pesanan pengunjung karena biasanya ada pengunjung yang ingin melakukan request seperti minta less sugar, es batu yang sedikit, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, jika kamu tidak fokus memberikan pesanan milikmu karena sedang bermain ponsel, maka sudah pasti barista akan langsung memasang muka tidak suka.
 
3. Bertanya Saat Barista Sedang Meracik Kopi
Kita memang terkadang penasaran dengan biji kopi apa yang digunakan, komposisi, hingga after dari kopi yang kita pesan sehingga kerap kali bertanya kepada barista. Tapi tidak semua barista senang ditanyakan hal-hal tersebut ketika mereka sedang meracik kopi pesananmu karena mereka pastinya membutuhkan konsentrasi agar dapat menciptakan kopi dengan citarasa yang lezat. Jika ingin bertanya, biarkan barista menyelesaikan terlebih dahulu pesananmu dan bertanya saat mereka menghidangkan kopi tersebut.
 
4. Meminta Minuman yang Tidak Ada di Buku Menu
Terakhir adalah pengunjung yang memesan atau meminta minuman yang tidak ada pada buku menu. Kamu pernah melihat pengunjung yang seperti itu bukan? Atau kamu sendiri pernah melakukan hal tersebut? Jika minuman yang kamu inginkan tidak ada pada buku menu, sudah pasti barista tidak akan bisa membuatnya karena bahan-bahannya tidak tersedia. Jadi jangan memaksa untuk memesan menu yang tidak ada pada buku menu.
 
Sekarang karena kamu sudah tahu sikap apa saja yang tidak disukai oleh barista, maka kamu harus menghindari hal tersebut ya teman PergiKuliner. Buat para pecinta kopi, langsung saja yuk kunjungi salah satu coffee shop di bawah ini!

Koultoura Coffee

Foto Koultoura Coffee
Foto Koultoura Coffee
Foto Koultoura Coffee

Giyanti Coffee Roastery

Foto Giyanti Coffee Roastery
Foto Giyanti Coffee Roastery
Foto Giyanti Coffee Roastery

Tanamera Coffee Roastery

Foto Tanamera Coffee Roastery
Foto Tanamera Coffee Roastery
Foto Tanamera Coffee Roastery

Fillmore Coffee

Foto Fillmore Coffee
Foto Fillmore Coffee
Foto Fillmore Coffee

Dua Coffee

Foto Dua Coffee
Foto Dua Coffee
Foto Dua Coffee

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?