Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Suka Ceker? Ini Dia 5 Olahan Ceker Paling Populer di Indonesia!

List Artikel
18 Januari 2018 | 0 Komentar

Suka menyantap ceker? Ceker merupakan bagian kaki ayam yang jarang dilirik oleh orang untuk dimasak, apalagi untuk dimakan karena ceker ayam dianggap cukup menggelikan untuk dikonsumsi. Padahal setelah dimasak, ceker ayam memiliki tekstur yang berbeda dengan bagian ayam lainnya seperti memiliki daging yang cukup kenyal dan kulit yang lebih gurih. Bagian ayam yang sering dianggap sebelah mata ini punya banyak kandungan gizi dan vitamin seperti kolagen, protein, fosfor, kalsium, serta berbagai jenis mineral. Di Indonesia, ada lima olahan ceker yang sangat popular di kalangan pecinta kuliner, yaitu:

 

1. Soto Ceker


Sumber: pergikuliner.com


Soto menjadi kuliner berkuah yang paling terkenal di Indonesia. Ada banyak jenis soto khas Indonesia yang bisa kamu coba, mulai dari soto ayam, soto daging, soto Betawi, hingga soto ceker yang ternyata juga banyak penggemarnya. Soto ceker termasuk soto berkuah kuning yang terbuat dari bahan utama ceker ayam dengan aneka bumbu rempah tradisional Indonesia serta campuran tomat, daun bawang seledri, dan bihun.


2. Seblak Ceker


 

Sumber : pergikuliner.com


Kamu suka menyantap seblak? Seblak merupakan kuliner khas Jawa Barat dengan cita rasa pedas yang belakangan sedang menjadi sorotan. Seblak pada dasarnya berbahan dasar kerupuk udang dan kerupuk warna warni yang digoreng lalu disiram dengan kuah bumbu. Selain kerupuk, seblak juga bisa dibuat dari ceker ayam. Kamu bisa menambahkan bakso, sosis, dan kerupuk dalam seblak ceker agar citarasanya lebih bervariasi.

 

3. Dimsum Ceker


Sumber: pergikuliner.com


Seperti yang kamu tahu, dimsum memiliki banyak jenisnya. Salah satu jenis dimsum yang paling terkenal adalah dimsum ceker yang terbuat dari ceker ayam yang dimasak dengan bumbu merah khas China. Bumbu dimsum ceker ini terdiri dari jahe, bunga pekak, ketumbar, kayu manis, saus tiram, cabai, kecap asin, merica, saus kacang hitam, bawang putih, dan juga minyak wijen. Dimsum ceker dimasak dalam waktu yang cukup lama selama berjam-jam sehingga memiliki tekstur yang empuk.

 

4. Rica Ceker



Sumber : pergikuliner.com


Bagi pecinta kuliner pedas, kamu harus mencoba rica ceker yang menjadi kuliner khas Yogyakarta. Rica ceker merupakan ceker ayam yang dimasak dengan bumbu rica-rica seperti bawang merah, bawang putih, cabai rawit, daun jeruk, sereh, dan rempah-rempah lainnya. Rica ceker memiliki cita rasa yang sangat pedas sehingga bagi kamu yang tak suka pedas, jangan coba-coba menyantapnya. Kamu bisa menemukan rica ceker di pedagang kaki lima yang ada di sekitar kampus UGM (Universitas Gajah Mada).  

 

5. Ceker Kecap


Sumber: global.com


Jika tak suka pedas, kamu bisa menyantap kuliner ceker kecap yang memiliki rasa yang manis dan gurih. Ceker dengan bumbu kecap ini banyak kita temui pada sajian mie ayam ceker. Perpaduan tekstur mie yang kenyal akan cocok jika disantap dengan ceker kecap yang manis dan kaya akan rempah. Tak sedikit orang yang justru memesan satu mangkok ceker kecap secara terpisah agar lebih puas.

 

Enak-enak bukan olahan ceker yang ada di Indonesia? Kalau kamu ingin mencicip ceker ayam, mampir aja yuk ke sini!

Soto Kudus Blok M

Foto Soto Kudus Blok M
Foto Soto Kudus Blok M

Imperial Kitchen & Dimsum

Foto Imperial Kitchen & Dimsum

Seblak Wae-Atuh

Foto Seblak Wae-Atuh
Foto Seblak Wae-Atuh

Chicken Village

Foto Chicken Village

Soto Gerobak Mak Yos

Foto Soto Gerobak Mak Yos

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?