Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Tak Hanya Mie, Makanan-makanan Unik ini Berwarna Hitam di Jakarta

List Artikel
29 September 2015 | 0 Komentar
Akhir-akhir ini berbagai makanan dengan warna hitam pekat sedang menjadi tren. Banyak anak muda yang sengaja berburu makanan hitam ini hingga keliling kota. Nah, rupanya dari berbagai jenis makanan yang berwarna hitam tersebut ada yang sudah terkenal karena sering ditonton di berbagai acara televisi lho. Tak hanya itu saja, makanan hitam ini juga ada yang dijual di gerobak dan soal harga masih bisa dibilang worth it karena sensasi makanannya yang tidak biasa. Nah, berani coba? Kalian kudu list tempat makanan unik ini dulu sebelum PergiKuliner!
Foto Blacklisted

Blacklisted

Puri Indah Mall Expansion, Lantai Ground
Jl. Puri Indah Raya, Puri, Jakarta Barat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1415268508

Burger unik yang lezatnya parahhhh

Rasanya, wuihhh, tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata, renyahnya onion ring dangan beef patty dan beef bacon ditambah keju mozarellanya yang meluber keluar. Jujur, ini merupakan burger terenak yang pernah saya makan.

Foto Wmiitem

Wmiitem

Kota Kasablanka, Lantai 2
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1416577369

The Best Black Noodle in Town!

Porsi mie nya cukup banyak, memiliki tekstur yang tebal namun sangat kenyal. Tingkat kematangan dan kelembutannya juga pas. Bumbunya pun sangat gurih, ada sedikit asin dari keju yang ditaburkan pada bagian atasnya. Daging ayam yang diberikan juga cukup banyak dengan potongan yang besar-besar. YUMMY!

Foto LaCroazia Pizza Bakar

LaCroazia Pizza Bakar

Ruko Glaze 2, Blok B No. 20
Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1439282790

Biarkan bintang yang berbicara

Secara varian dan tampilannya, pizza ini beda sama pizza resto Italia. Rasa pizza-nya juga berkarakter, ada rasa gosong2 gimana gitu. Tiap makan sini selalu bareng temen, terus mereka juga bilang enaaaak.

Foto Martabak Blackpool

Martabak Blackpool

Jl. Gandaria I No. 10, Gandaria, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1426270310

My first martabak blackforest

Disini ada yang namanya martabak blackforest, warnanya hitam kelam. Selain warnanya hitam kelam, toppingnya juga mantap banget karena tebal buangeett. Nah, menu utamanya adalah martabak blackforest hershey cookies n'cream. Rasanya itu bener2 bikin melting.

Foto Legend Of Noodle

Legend Of Noodle

Jl. Senopati No. 81, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1412487137

The best Jjangmyeon ever

Ternyata emang beneran enak loh, rasa Jjangmyeon-nya manis tapi ada juga rasa asin-nya. Hal yang paling mengagetkan adalah porsinya. Untuk cewe-cewe bisa makan berdua nih, karena kalau makan 1 porsi sendirian dijamin gak bakalan habis.

Nah penasaran dengan rasa makanan warna hitam? Yuk segera PergiKuliner dan cicipi sensasinya!

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?