Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Tak Hanya untuk Pengental, Ini 4 Fungsi Tepung Maizena Pada Makanan

List Artikel
27 April 2020 | 0 Komentar

Tepung maizena menjadi salah satu jenis tepung-tepungan yang penggunaannya terbilang cukup sering dalam dunia kuliner, terutama pada pembuatan makanan. Tepung maizena adalah tepung yang dibuat dari bahan dasar biji jagung yang dijemur kemudian dihaluskan hingga menjadi bubuk tepung. Tepung maizena ini memiliki tekstur yang kesat jika kamu raba dan saat dicairkan dengan air, teksturnya akan encer dan cepat mengendap. Dalam dunia kuliner, tepung maizena biasanya paling sering dijadikan sebagai alat pengental pada makanan yang berkuah atau saus. Tapi selain fungsinya sebagai alat pengental, tepung maizena ternyata punya beberapa fungsi lainnya, seperti:



Sumber : Dermeva.com



1. Memberikan Rasa Juicy Pada Daging

Fungsi tepung maizena yang lainnya adalah sebagai pemberi rasa juicy pada aneka olahan daging, baik itu daging ayam, sapi, domba dan lain sebagainya. Jadi sebelum kamu memasak daging, lumuri saja dulu dengan tepung maizena yang sudah dicairkan dengan air dan rendam dalam jangka waktu 5 menit. Tepung maizena berfungsi mengikat kadar air pada daging sehingga saat dimasak, kadar airnya tidak mudah menguap atau habis.

 

2. Merenyahkan Gorengan

Pernah mendengar kalau tepung maizena bisa merenyahkan gorengan? Di negara Korea, tepung maizena selalu dipakai untuk bahan pelapis ayam goreng. Berbeda dengan tepung terigu, tepung maizena sifatnya hampir mirip dengan tepung beras karena selain bisa merenyahkan gorengan juga bisa menjaga agar kerenyahan gorengan bisa bertahan lama meski sudah lewat 1 jam. Tapi tentu saja kamu harus memadukannya dengan jenis tepung lain seperti tepung terigu agar teksturnya tidak terlalu keras.

 

3. Menjaga Agar Makanan Tidak Gosong

Fungsi dari tepung maizena yang satu ini memang tidak banyak yang menduganya. Tepung maizena tak hanya bisa mengentalkan kuah atau saus pada makanan, tetapi juga bisa menjaga makanan agar tidak mudah gosong saat digoreng atau dipanggang. Lapisi bahan makanan seperti daging  ayam atau sayuran yang ingin digoreng dengan larutan tepung maizena, maka saat digoreng, daging ayam tersebut tidak akan mudah gosong. Tapi tentu saja besarnya api juga menentukan.

 

4. Menyerap Minyak Lebih Cepat

Fungsi yang keempat dari tepung maizena adalah bisa menyerap minyak lebih cepat. Eits, jangan khawatir makananmu berminyak ya! Penyerapan minyak yang dimaksud di sini adalah menyerap minyak untuk mematangkan makanan dengan cepat. Bukan penyerapan minyak yang berlebihan. Jadi kalau kamu ingin membuat makanan yang digoreng dengan dilapisi tepung maizena, maka makanan tersebut bisa cepat matang karena mudah menyerap minyak hingga ke dalam.

 

Itulah beberapa fungsi tepung maizena pada masakan. Jadi bukan lagi untuk pengental saja ya, melainkan bisa digunakan untuk berbagai macam fungsi. Menurut kamu, masih ada lagi tidak fungsi lainnya dari tepung maizena selain di atas? Nah, jika setelah membaca artikel ini perut kamu langsung berbunyi, kamu bisa langsung mampir aja ya ke salah satu tempat makan di bawah ini!

Hakkasan - Alila Hotel SCBD

Foto Hakkasan - Alila Hotel SCBD
Foto Hakkasan - Alila Hotel SCBD
Foto Hakkasan - Alila Hotel SCBD

Lamian Palace

Foto Lamian Palace
Foto Lamian Palace
Foto Lamian Palace

Chir Chir

Foto Chir Chir
Foto Chir Chir
Foto Chir Chir

Imperial Shanghai La Mian Xiao Long Bao

Foto Imperial Shanghai La Mian Xiao Long Bao
Foto Imperial Shanghai La Mian Xiao Long Bao
Foto Imperial Shanghai La Mian Xiao Long Bao

Young Dabang

Foto Young Dabang
Foto Young Dabang
Foto Young Dabang

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?