Telur menjadi salah satu bahan makanan yang banyak sekali digunakan pada masakan, terutama dalam pembuatan kue. Salah satu olahan telur yang sangat cepat dan mudah sekali dibuat adalah telur dadar. Berbicara tentang telur dadar, beberapa minggu yang lalu sedang ramai diperbincangkan tentang dua olahan telur yakni tamagoyaki dan telur gulung. Keduanya ini salah dikenali oleh salah seorang peserta kompetisi memasak yakni Master Chef Indonesia sehingga menjadi viral dan diperbincangkan banyak orang. Tak sedikit orang yang seringkali salah mengenali tamagoyaki vs telur dadar. Kamu sendiri tahu tidak perbedaan dari dua olahan telur ini?
Asal Usul
Perbedaan tamago vs telur gulung yang
pertama terletak pada asal usulnya. Seperti yang kita ketahui, tamago memiliki
arti telur dalam bahasa Jepang. Tapi dalam bahasa Indonesia diartikan sebagai
telur gulung. Di sinilah letak kesalahpahaman tersebut. Padahal keduanya ini
berbeda. Telur gulung di Indonesia bisa berarti telur dadar yang digulung dan
juga telur yang digoreng lalu dililitkan pada tusuk bambu atau tusuk lidi. Dari
sini sudah terlihat khan perbedaan dari keduanya?
Bahan yang Digunakan
Untuk memastikan perbedaan tamago vs
telur gulung, kamu bisa melihat bahan yang digunakan pada keduanya. Untuk telur
gulung, bahan yang digunakan selain telur hanyalah bumbu garam dan lada saja.
Berbeda dengan tamago yang seringkali diberi tambahan sayuran yang dicincang
halus seperti wortel dan buncis. Selain itu, bumbu tamagao juga lebih banyak.
Tak hanya garam dan lada saja, tamago ini juga diberi mirin dan soysauce.Tamago
ini di Jepang terbagi menjadi dua jenis yakni atsuyakitamago dan dashimakitamago.
Bedanya untuk dashimakitamago menggunakan tambahan dashi atau kaldu khas
Jepang, sementara atsuyakitamago tidak.
Metode Pembuatan
Kalau kamu melihat dari segi metode
pembuatantamago vs telur gulung ini caranya berbeda loh. Seperti yang sudah
dijelaskan sebelumnya, telur gulung dibuat dengan cara mendadar telur, baru
menggulungnya setelah matang atau menggulungnya dengan tusukan pada saat
menggoreng.Sementara tamago ini dimasak dalam wajan secara berlayer. Jadikamu
harus memasaknya selapis demi selapis sambil digulung di dalam wajan. Tentu
saja teknik dalam pembuatan tamago ini lebih susah dan rumit jika dibandingkan
dengan telur gulung.
Citarasa dan Tekstur
Sekarang kita lihat dari segi
citarasa dan teksturnya. Untuk citarasa keduanya memang sangat berbeda karena pastinya
tamago lebih kaya akan rasa jika dibandingkan dengan telur gulung yang bumbunya
lebih simpel. Aroma dalam tamago juga lebih wangi karena diberi dashi dan mirin.
Sementara dari segi teksturnya, tamago punya tekstur yang lebih padat dan
tebal. Berbeda dengan telur gulung yang teksturnya lebih ringan.
Cara Penyajian
Perbedaan tamago vs telur gulung yang terakhir adalah dari segi cara penyajiannya. Biasanya tamago ini disajikan dengan potongan tebal dan bisa disantap begitu saja atau disajikan bersama dengan nasi putih hangat. Sementara untuk telur gulung diiris tipis-tipis lalu disajikan sebagai pelengkap aneka hidangan kuliner Indonesia seperti nasi goreng, mie goreng, nasi kuning, dan lain sebagainya.
Itulah beberapa perbedaan dari tamagovs
telur gulung. Sekarang kamu sudah paham khan di mana letak perbedaan keduanya?
Semoga dengan adanya informasi di atas, kamu tidak salah mengenali tamago dan
telur gulung lagi ya!