Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Tips Menyimpan Mangga Agar Awet dan Tidak Mudah Membusuk

List Artikel
4 Desember 2020 | 0 Komentar

Indonesia sangat terkenal akan kekayaan alamnya. Tanaman bisa tumbuh dengan subur di negeri kita ini. Tak heran kalau banyak sekali jenis buah yang bisa kamu temukan di Indonesia. Salah satunya adalah buah mangga. Buah yang memiliki ragam cita rasa, ada yang manis, asam manis, hingga asam tergantung jenisnya. Hampir semua daerah yang ada di Indonesia punya varietas mangga tersendiri, terutama daerah-daerah yang ada di Pulau Jawa. Ada jenis mangga golek, mangga Indramayu, mangga arumanis, mangga gedong, dan masih banyak lagi. Mangga biasanya panen alias masuk musimnya pada bulan Oktober hingga Desember. Jika sudah memasuki musim mangga, kamu pasti bisa dengan mudah menjumpai buah yang satu ini dan pasti harganya sangat terjangkau. Tetapi sayangnya, jika kita tidak menyimpan mangga dengan baik, maka buah mangga akan cepat sekali membusuk. Tidak mau kan buah mangga yang sudah teman kuliner beli jadi busuk begitu saja? Biar nggak terjadi pemborosan, PergiKuliner punya tips menyimpan mangga agar awet dan tidak mudah membusuk. Simak di bawah ini!



Sumber: Sukhis.com


Simpan di Suhu Ruangan

Tips menyimpan mangga agar awet dan tidak mudah membusuk yang pertama adalah menyimpannya dalam suhu ruangan. Mangga yang masih setengah matang atau belum matang sebaiknya disimpan di suhu ruangan. Kamu bisa menyimpannya di wadah terbuka seperti keranjang buah. Hindari menyimpan mangga di tempat penyimpanan yang lembab karena bisa membuat mangga susah matang dan justru membuatnya mudah busuk. Hindari juga dari paparan sinar matahari langsung karena bisa membuat kulit mangga cepat keriput akibat hilangnya kadar air di dalamnya.


Simpan di Kulkas

Tips menyimpan mangga agar awet dan tidak mudah busuk selanjutnya adalah dengan menyimpannya di dalam lemari pendingin atau kulkas. Tips ini diperuntukan jika mangga yang teman kuliner punya sudah matang atau dalam kondisi setengah matang ya. Hindari menyimpan mangga yang belum matang dalam kulkas karena dapat memperlambat proses pematangan. Teman kuliner bisa menyimpan mangga di bagian bawah kulkas yang suhu dinginnya cukup. Menyimpan mangga matang dalam kulkas bisa bertahan hingga 1 minggu lebih. Tapi jika ingin menyimpannya di pintu kulkas juga tak apa-apa.


Simpan di Freezer

Menyimpan bahan makanan di dalam freezer terbukti dapat membuat ketahanan makanan menjadi lebih lama. Tetapi, pernahkah teman kuliner mencoba menyimpan mangga di dalam freezer?. Tips menyimpan mangga agar awet dan tidak mudah membusuk selanjutnya mungkin terdengar baru bagi sebagian teman kuliner, yup dengan menyimpan mangga di dalam freezer  dapat membuat mencegah mangga mudah membusuk. Trik menyimpan mangga di dalam freezer ini bisa teman kuliner lakukan dengan mengupas dan memotong mangga menjadi beberapa bagian sebelum memasukannya ke dalam freezer. Jangan lupa untuk menyimpan mangga di dalam wadah tertutup ya. Untuk suhu freezer yang disarankan haruslah di bawah 17-18 celcius.

 

Jadikan Aneka Olahan

Tips menyimpan mangga agar awet dan tidak mudah membusuk yang terakhir adalah dengan menjadikan mangga sebagai olahan. Cara ini berlaku jika mangga milikmu sudah matang. Mangga yang sudah matang akan mudah sekali busuk jika tidak langsung dikonsumsi. Solusinya adalah kamu bisa menjadikan mangga yang sudah matang menjadi mango pure atau smoothie dan bekukan dalam wadah ice cube. Jika dijadikan ice cube, mangga bisa bertahan hingga berminggu-minggu. Nantinya ketika akan dikonsumsi, kamu bisa menambahkan bahan campuran lainnya atau menyantapnya begitu saja. Selain dijadikan ice cube, mangga juga bisa dijadikan es loli atau pop slice.


Sebagai buah-buahan, mangga mempunyai banyak nutrisi dan kaya akan Vitamin yang baik untuk tubuh. Mengonsumsi mangga setiap hari dapat mencegah kita dari berbagai macam penyakit seperti meningkatkan imunitas tubuh dan melancarkan pencernaan. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengonsumsi mangga seperti menjadikannya jus buah, smoothie, puding hingga mango sticky rice yang merupakan dessert khas Thailand. Beberapa tempat rekomendasi PergiKuliner di bawah ini merupakan tempat-tempat yang menjual olahan mangga yang bisa teman kuliner nikmati. Cek rekomendasinya ya!

King Mango Thai

Foto King Mango Thai
Foto King Mango Thai
Foto King Mango Thai

Mama Roz

Foto Mama Roz
Foto Mama Roz
Foto Mama Roz

Tropicale Juice Bar

Foto Tropicale Juice Bar
Foto Tropicale Juice Bar
Foto Tropicale Juice Bar

PUSH Juice

Foto PUSH Juice
Foto PUSH Juice
Foto PUSH Juice

COCOBOWL

Foto COCOBOWL
Foto COCOBOWL
Foto COCOBOWL

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?