Foto Profil duocicip

duocicip

819 Review | 890 Makasih
Alfa 2022 Level 16
Ramen Chinese Food Dimsum Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.0  
    McDonald's [ Kemayoran ]

    Ricotta caramel ice cream

    In frame : caramel ricotta black waffle cone
    Waktu itu ini menu baru di mcd. Unik sih karena ada satu kue kering diselipin di es krimnya. Rasanya seperti butter cookie biasa sih. Selain itu juga dituang saus caramel ricotta yang rasanya dominan caramel aja sih. Unik untuk menunya boleh nih.

    Menu yang dipesan: caramel ricotta black waffle cone

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    Tom Sushi [ Kelapa Gading, Jepang ]

    Keep calm and have some sushi blast!

    Jujur kalap makan sushi disini HAHA. Harganya berdasarkan warna di piring sushinya (kalau ambil sushi di belt conveyor). Ga terlalu inget ambil sushi apa aja, tapi ada beberapa yang kami capture:
    1. Smoked cheese tamago. Ini seperti tamago sushi biasa yang bagian atasnya ada sedikit keju yang di torched sedikit untuk melted cheesenya.
    2. Hottoguchi fried sushi. Ini bentuknya mirip burger sushi versi bites yaa. Satu piring ada 2 piece. Jadi nasinya digoreng dan isiannya ada salmon lalu bagian atasnya ada mayo dan tobiko.
    3. Tuna inari sushi. Konsepnya mirip inari sushi tapi dielaborate lagi dengan ditambah tuna di bagian atas dan tobiko. Somehow ngerasa inari sushinya ga semanis kulit tahu biasa yang tanpa tuna itu loh.
    4. Chuka idako. Ini sih fix wajib dipesen karena emang kesukaaan banget HAHA. Guritanya masih berbentuk utuh dan sausnya disini agak asem yaa dibanding chuka idako di tempat lain.
    5. Inari sushi. Basic nasi yang dibungkus kulit tahu goreng cuma ini rasanya cukup manis yaa.
    6. Takoyaki. Ini rasanya std sih cuma point plusnya bagian tepungnya tidak terlalu tebal, Namun sayang karena ini ada di sushi belt conveyor, jadi tidak panas lagi bahkan tidak hangat.
    7. Beef teriyaki mentai rice. Ini enak banget mentainya, tidak yang dominan mayo gitu loh mentainya tapi masih creamy. Dagingnya selain taruh di bagian atas, juga ada di dalamnya bareng nasi. Cuma kalau makan ini aku harus pake sendok biar ga susah ambilnya haha.
    8. Tori Popcorn. Nah ini sebenernya ayam goreng pop yang dipotong kecil2.
    9. Chuka kurage. Ini ubur-ubur loh, tapi tidak tercapture. Teksturnya kenyal2 mirip agar gitu dan tidak amis sama sekali yaa.

    Ochanya free refill dan setiap meja dibatasin makan max 60 menit. Pelayanan disini cepat dan sigap. Tempatnya bersih dan luas. Jenis sushinya ga banyak variasi yang beda dari store sushi lainnya sih. Selain sushi, mereka juga ada ramen dan donburi.

    Rating dish : 4/5
    Rating place : 5/5
    Rating service : 5/5

    Menu yang dipesan: smoked cheese tamago, Hottoguchi fried sushi, Tuna inari sushi., Chuka Idako, Takoyaki, Inari Sushi, Beef Teriyaki Mentai Rice, chuka kurage, Tori Popcorn

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Marugame Udon [ Muara Karang, Jepang ]

    Delectation curry udon

    In frame : chicken katsu curry udon (55k)
    Emang anaknya suka banget dengan kuah kari. Ini kental banget ya kuahnya dan rasanya enak. Chicken katsunya ga ketebelan tepung dan dagingnya cukup kering. Katsunya enak dicocol bareng kari.

    Menu yang dipesan: Chicken katsu curry udon

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.0  
    Starbucks [ Sudirman, Kafe ]

    Rewards b1g1 coffee

    In frame : iced toffee nut crunch latte (57k) dan iced caramel macchiato (57k)
    Kebetulan lagi ada voucher buy1 get1.
    Punyaku yang toffee nut latte, ini enak karena ada buttery toffeenya dan taburan toasted nut diatasnya. Request extra shot. Next time boleh dicoba untuk menu ini.
    Untuk caramel macchiato punya temenku.

    Menu yang dipesan: iced toffee nut crunch latte, Iced Caramel Macchiato

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 2.4  
    Gultik Blok M [ Blok M, Indonesia ]

    Makan di emperan

    Baru pertama kali cobain gultik. Ini simple banget yaa isiannya cuma nasi setengah piring yang disiram kuah gulai dan irisan dagingnya juga tipis banget. Seporsi cuma dibandrol 20k dan sate2annya 2k per tusuk. Rasanya std aja yaa dan kuahnya kurang gurih.

    Menu yang dipesan: Nasi Gulai

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.0  
    Claypot Popo [ Melawai, China ]

    Menu rumahan di claypot

    In frame: claypot siram sapi telur mentah (30k)
    Terdapat pilihan telur mentah/matang dan proteinnya pilih ayam/sapi. Sebenernya simple aja sih rasanya, tidak terlalu gurih tapi yang comfortable rasa rumahan banget. Isiannya ada telor, wortel, tahu, sliced beef. Sebenernya dagingnya tidak terlalu banyak sih, sesuai harganya. Dimakan selagi panas sih wajib banget yaa.
    Tempatnya ga terlalu luas dan area waiting list di lantai satu. Untungnya waktu aku kesini ga perlu tunggu. Di lantai 2 nya tersedia seating area di balkon. Serving timenya cepat dan disini sistemnya bayar dulu baru nunggu makanan datang.

    Rating dish : 3/5
    Rating place : 3/5
    Rating service : 3/5

    Menu yang dipesan: claypot siram sapi telur mentah

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.0  
    Reddog [ Gandaria, Korea ]

    Annyeong Kamchigi

    In frame: Combo 3 (87k) 
    Paket ini udah termasuk toppoki dan dan 2 corn dog (potato dan mozzarella). 
    Saus toppokinya pilih rose karena direkomen oleh kasir katanya ini saus fav dan khas mereka. Warnanya pink pudar dan aromanya seperti ada tambahan cheese (?) jujur lebih suka saus toppoki biasa dengan gochujang sih. Btw ukuran toppokinya panjang banget, sempet kaget pas dibuka. 
    Untuk corn dog nya besar dan fix kenyang sih kalau dimakan sendirian 1 corn dog. Porsi Mozza cheesenya oke, Karena takeaway, sausnya dibungkus ada sekitar 4 macam dan semua enak, aku ga rekomen pakai mayonya. 
    Tempatnya ga banyak seating area. Waktu penyajiannya sekitar 10 menitan. Tempatnya bersih dan staffnya cukup informatif saat ditanya2.

    🏡Rating place: 3/5 
    💃Rating service: 3/5 
    😋Rating dish: 3/5

    Menu yang dipesan: Combo 3

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 5.0  
    Fire Pot [ Pantai Indah Kapuk, China ]

    Something Hot & Yummy for Your Tummy

    Waktu itu mampir kesini karena lagi ada promo paket, tapi maaf lupa paket yang mana karena beberapa bulan yang lalu.
    Paketnya dapat shabu dan grill yang bisa dimakan berempat. 
    Dagingnya dapat beef black pepper dan chicken BBQ. Shabunya dapat bakso, jejamuran, kulit tahu. Untuk pilihan kuahnya dapat pilih 2, jadi kami pilih soto dan kaldu. 
    Fix yang soto must try!! Enak dan gurih tapi ga bikin haus setelah makan shabu ini. Dagingnya tidak alot, dan dapat pilih mau di grill oleh staff di kitchen atau grill sendiri. Kami pilih grill sendiri dan memang panggangannya tidak terlalu besar tapi it's okay. 
    Overall rasanya enak dan bahannya fresh. Banyak menu lain yang belum dicoba, jadi next time bakal mampir lagi.
    Point plus disini selain makanan adalah servicenya. Staffnya ramah dan helpful semua meskipun waktu itu kami datang saat jam makan malam dan ramai. 
    🏡Rating place: 5/5 
    💃Rating service: 5/5 
    😋Rating dish: 5/5

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Starbucks [ Slipi, Kafe ]

    espresso matcha fusion

    In frame: iced lemonade shaken tea and iced espresso matcha fusion 
    Random pesan iced lemonade shaken tea karena mau minum yang seger. Ternyata ini enak juga loh, cumaN emang dominan manis bukan asem yaa, dan black teanya agak samar rasanya. 
    Kalau iced espresso matcha fusion ini emang kadang sering pesen, perpaduan biji kopi dan matchanya enak dan cocok di lidahku.

    Menu yang dipesan: iced lemonade shaken tea, iced espresso matcha fusion

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    McDonald's [ Benda ]

    Strawberry Pie

    In frame: oreo mcflurry dan strawberry pastry pie 
    Telat banget baru post review untuk strawberry pastry pienya. Untuk rasanya sih enak dan wangi strawberry-nya bakal langsung kecium pas dibuka kotak pienya. Rasa manisnya kurang nendang HAHA dan jujur suka sama tesktur pienya yang flaky banget. Sayang isiannya strawberry kurang banyak :(
    Kalau oreo mcflurry pesen sebagai pendamping aja makan manis si pie hehe.

    Menu yang dipesan: Oreo mcflurry, strawberry pastry pie

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.