Aneka Seafood 38 Akhirnya kesampaian makan di resto seafood dekat dengan lokasi rumah. Datang di hari biasa dan sore hari jadi masih banyak yg kosong meja kalo weekend antrinya lama nunggu di luar restoran. Makanannya enak dengan harga yang relatif terjangkau, pantas saja sering lihat orang rela antri.
Menu yang dipesan: Teh tawar, kwe lilin bakar kecap biasa, Liang Teh, Es Teh, udang goreng telur asin, kerapu mati tim nyonya, Pakis Terasi, Nasi Putih
Maison Feerie Penasaran ama toko roti baru di mall Central Park, yg katanya berasal dari Surabaya. Tempatnya nyaman utk hang out, rekomendasinya es krim dibalut croisant, tp karna ga dpt kursi jd beli roti utk take away saja. Untuk rasa boleh meski harganya relatif mahal.
Menu yang dipesan: triple combo, Bread Butter Pudding, ck almnd crispy puff, Beef Sausage, Galaxy Milk Cheese
Baso A Fung Plus Sekarang uda punya resto sendiri, biasanya join di foodcourt. Trus varian menunya juga bertambah. Pesan baso kuah, kwetiauw polos dan nasi goreng sapi. Tapi ga sempat difoto uda keburu kalap, cuma bisa difoto es krim nona yg keluar terakhir. Oiya es krim nona ini free lho.
Menu yang dipesan: Es Teh Tawar, Baso Kuah, Nasi Goreng Sapi, es krim nona, kwetiau polos
So Hot Stone Makan shabu-shabu di sore yang dingin, pesan set vegetarian isinya aneka macam sayur yaitu kol, selada, talas, brokoli, jamur enoki, jamur kuping, jamur shitake, kubis, jagung, tahu, wortel, bawang bombay, pakchoy, tomat. Dengan pilihan sup yaitu chicken collagen soup, supnya berwarna putih susu dengan kaldu ayamnya. Sehabis makan dapat free dessert pannacota yg dingin manis lembut.
Menu yang dipesan: set menu vegetarian, Steam Rice
Bakso Lapangan Tembak Senayan Malam hari lapar kebetulan lewat restoran ini pesan bakso bihun komplit dan teh tawar hangat. Rasanya oke, porsi kenyang, harga jg relatif terjangkau.
A Hwa Makan siang hari minggu mampir ke restoran A Hwa pesan nasi campur. Restorannya luas, lokasi jd dekat dgn rumah. Porsinya mengenyangkan dan rasanya pun mantap.
Fish Village Pesan menu rekomendasi yaitu fish village complete, dengan pilihan sup fish village soup dan pilihan noodle thick rice noodle. Disajikan dgn mangkok super besar isinya udang, kerang, perut ikan, kulit ikan garing, bakso ikan. Semua isiannya segar n premium, kuahnya juga enak n soft, rekomen banget. Tempatnya luas n nyaman.
Fei Cai Lai Cafe Menu yg dipesan tahu telur asin, nasi babi hong, samzhan goreng, nasi putih, nasi hainan. Rasa oke, tempat nyaman, harga lumayan terjangkau.
Menu yang dipesan: samzhan goreng, nasi babi hong, Nasi Putih, Tahu Telur Asin, Nasi Hainan