Foto Profil Angie  Katarina

Angie Katarina

795 Review | 501 Makasih
Alfa 2022 Level 15
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Kopi Bakmi Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Rating
  • 5.0  
    Krapow! [ Alam Sutera, Thailand ]

    Thai food enak nih!!

    Aku pecinta thai food, walau jarang sih explore. Jadi jujur aku ga tau rasa otentik thai food yang gimana, tapi Krapow! ini worth to try karena rasanya nendang medok berani rempah, dengan harga masih make sense.

    Pesanan keluarnya cukup cepat. Staffs friendly. Restoran family friendly nih.

    Beberapa yang kucoba dan must try!

    Krapow signature tom yum noodle is a must. Gurih santan berpadu dengan asam segar, legit.

    Dry tom yum juga enak tapi menurutku mie nya sedikit agak benyek teksturnya.

    Crying tiger beef mani gurih, well marinated. Served with bumbu asam seger cocolan thai sauce gitu. Boleh dicoba.

    Tom yum fried rice too oily, tapi enak, ga terlalu strong. Cocok buat yang suka tomyam tapi ga suka yang asem banget gitu.

    Prawn pad thai is a must! Not too dry, sedikit basah licin, I like, jadi ga monoton boring. Enjoyable. Suka deh!

    Salt & pepper mushroom renyah garing, enjoyable sebagai lauk ataupun appetizer.

    Thai sweet cassava is a must too! Saus cocolannya gurih, lembut, airy, silky, creamy. Berpadu dengan singkong manis hangat. Best!

    DIY Pow! ice menarik sih. Shaved ice yang bisa kita kreasikan dengan beragam topping. Buat sharing cocok banget. Penutup yang ga enek, ga too much, ringan.

    Tempat masih baru, semuanya nice.
    Harga reasonable. Aku kesini saat promo main course sih, buat ukuran Alam Sutera harganya ga kayak resto-resto overprice lain. Kualitas, harga, rasa, pelayanan, lokasi, semuanya sebanding.

    Will recommend this to everyone!

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.8  
    Pondok Kemangi [ Alam Sutera, Indonesia ]

    Kemana aja ih baru cobain!?

    Aku tuh tipe yang jarang cari restoran indonesian food, malas biasanya yang tipenya restoran apalagi yang proper harganya suka kurang masuk akal 😂

    Sudah lama banget tau Pondok Kemangi. Sudah lama juga tau kalau Pondok Kemangi ini sering jadi venue acara-acara seperti simple wedding, lamaran, birthday, arisan dan lain-lain.
    Karena sedang butuh cari suasana baru dan venue buat acara kecil-kecilan, kesini sekalian cobain makanannya dan pengen tau tempatnya kayak apa.

    Ga tau cabang lain gimana, kalau menurut teman yang sering makan di Pondok Kemangi, cabang ini katanya lebih enak jauh dibandingkan cabang Pluit ya.

    Yang di alam sutera ini ada 3 lantai. Ada VIP room juga dengan ketentuan minimum purchase tertentu.
    Untuk area selain VIP room, tidak ada minimum purchase tapi tidak bisa reservasi sama sekali. Jadi kalau butuh private room better reservasi ruangan. Tapi aku diinfokan oleh marketing mereka, kalau mau tanpa reservasi, ya datang saja pagian untuk tag tempat, karena biasanya orang-orang juga begini hehehe.

    I would say aku impressed banget sama restoran ini. Design interior nya, klasik campur modern, campur kayu-kayuan, campur ornamen artsy-artsy gitu. Menurutku bagus banget hahaha.

    Table seating di bagian tengah nya juga cakep ada aksen batu-batu gitu, resto ini jadi tampak elegan banget tapi ada sentuhan intimate nya. Sangat cocok buat makan-makan keluarga atau ngumpul rame-rame, karena setelan table seat mereka juga panjang-panjang, buat kapasitas lebih dari 5 orang gitu rata-rata.

    Area resto nya luas. Kamu bisa pilih yang agak dalam dengan pencahayaan minimalis. Bisa pilih di sisi depan yang ga terlalu estetik tapi pencahayaan nya bagus banget.

    Beberapa makanan yang kupesan:
    - tahu goreng gandum: not bad, oke, tapi aku expect sedikit lebih berbumbu/gurih.
    - ayam kampung bakar: lumayan enak.
    - empal: empuk banget, lumayan enak.
    - scallop lada hitam: enak!!! Scallop nya ga amis sama sekali. Bumbu lada hitam nya nice. Buat 55ribu exclude tax, segini isinya lumayan banyak.
    - cumi goreng garing madu: enak banget! Aduh ini cumi tekstur nya lucu deh, kayak keras padahal setelah digigit kayak kerupuk gitu, unik banget. Saus madu nya manis gurih asik.

    Tersedia sambal yang bebas diambil, ada sambal mangga, sambal kecap rawit.

    Staff ramah.
    AC dingin haha.
    Perabotan dan furniture yang dipakai legit premium.
    Proper, makanan nya keluar ga terlalu lama, harga wajar ga overprice yang ga make sense.

    Overall puas dan pasti balik lagi.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.6  
    Gyu Kaku [ Alam Sutera, Jepang ]

    Was the most satisfying visit!

    Pertama kali mampir ke Gyu Kaku cabang Living World ini, ended up super satisfied! Kayak berasa enak banget banget aja gitu 🤣

    So I went for their birthday buffet, yang berlaku kalau kamu berulang tahun di bulan tersebut, you can bring people too dan tentunya semua yang dine in akan dapat benefit ulang tahun kamu juga.
    Jadi birthday buffet ini nett nya 351rb, dan kita bisa menikmati beef selection yang 90% mirip dengan premium buffet mereka yang harganya 470rb nett.

    Kalau hampir 500rb per person jujur kemahalan.
    Tapi kalo masih di range 300ribuan menurutku worth it, asalkan kamu bisa makan banyak dan pesan beef yang mahal semua hehehehe.

    Yang bikin terasa worth it:
    1. Kualitas dagingnya Gyu Kaku memang oke banget banget untuk standar all you can eat resto. Ga main-main, semuanya empuk dan less-lemak gitu
    2. Side dish mereka juga rasanya oke, ga yang ngasal “yang penting ada side dish” gitu paham kan?
    3. Semuanya served by order. Anti ribet ngambil-ngambil. Jadi kita bisa fokus masak saja. 60 menit order berasa cukup banget!

    Nah kalau kamu ambil birthday/premium buffet mereka, harus coba semua sih! Favorite ku:
    - king karubi
    - diamond cut harami
    - thick beef tongue
    - wagyu suki shabu

    Dagingnya sesekali dicelup ke cheese fondue yummy juga loh, walaupun tetep terenak dicocol spicy tare hehe.

    I also tried their cotton candy sukiyaki. Ini menarik banget hahaha. Kayak sukiyaki soup dengan jamur enoki, tahu lembut dan daging yang super empuk juga. Rasa kuahnya manis ala semur jepang.

    Corn foil dan miso soup harus nih buat aku. Aku suka jagung, dan miso soup mereka termasuk rich.
    Minced beef cheese katsu juga yummy.
    Aku cobain karubi soup, but this one is weird 🥲 ga usah coba deh hehehe.

    Selebihnya ya I repeated order daging saja sampai puas, ga makan banyak side dishes, karena sisain space perut karena dessert nya mereka is a must!

    Jujur sebelum-sebelumnya makan di cabang lain kayak ga yang impressed gimana to their milk pudding, tapi yang kali ini, enaknya ga paham lagi 🥲 enak banget!

    For me, the highlight of their pudding adalah pudding nya itself yang super silky kayak pannacotta. Aku malah ga setuju disebut pudding hahahaha.
    Meanwhile, the caramel sauce somehow memang agak too sweet untuk compliment the pudding yang rasanya cenderung light.

    I personally kalau pesan pudding selalu request caramel nya dipisah, supaya bisa menikmati pudding nya itself sendirian juga.
    The combi was bomb memang.
    Comforting!

    Gyu kaku ice cream mereka juga yummy dipakein saus caramel. Just the right amount, ga kebanyakan, supaya rasanya ga yang “manis” doang.

    The service was great too.
    Walaupun ga konsisten, kadang pesanan keluarnya cepat, kadang agak lama.

    Overall, for me masih japanese all you can eat mall terbaik sih. Sepanjang makan aku bergumam “emang harga ga bisa bohong” 🙏🏼😉 mantap!

    Keep up Gyu Kaku!!!

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    Warbiku [ Gading Serpong, China ]

    🤤🤤🤤

    (Rate 4.3)

    Sedih, pengen foto tempatnya tapi lupa karena keasikan makan hahaha.

    Jadi ini pertama kalinya aku cobain Warbiku, setelah selama ini super penasaran. 
    Dengar-dengar pork belly alias samcan sambal matah nya mereka enak, jadi kupesan menu ini, ada yang pakai nasi ada juga indomie, aku pilih indomie goreng.

    Dengan harga 45rb, sebenarnya menurutku ga murah tapi ga mahal juga, value for money lah, mengingat ternyata mereka pakai indomie (sepertinya) lebih dari 1 bungkus, kurang lebih 1,5 bungkus deh dengan topping babi samcan dan sambal matah segar yang menurutku porsinya overall pas lah, walaupun kurang kenyang bagiku hehe. 

    Rasanya? ENAK! Surprisingly indomie goreng dengan samcan babi serta sambal matah itu nyambung banget. Mereka masak indomie nya pun dengan tingkat kematangan yang pas dan diaduk merata jadi pas banget rasanya. Babi samcan nya empuk, ditambah sambal matah yang wangi gurih sedap bikin ini FIX bikin aku pasti datang lagi! I mean, ini tuh bukan sekedar enak masing-masing elemen nya, namun perpaduan semuanya kayak balance dan ya cocok banget lah, aku suka. 

    Untuk tempat ada gambar-gambarnya gitu di dinding, jarak antar meja juga pas dengan tempat duduk yang kayak ga murahan gitu (ini aspek yang mungkin ga perlu dimention, tapi gapapa lah karena aku notice hahaha).

    Minuman yang paling murah es teh tawar, yang dibanderol 7rb.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    Gerobak Betawi [ Gading Serpong, Indonesia ]

    Minimal sebulan 2x kesini 😂

    Sejak ajak partnerku makan di Gerobak Betawi, eh jadi sering kesini hahahaha.
    Menurutku rasa hidangannya enak-enak, aman, comfort, dan bumbunya nendang. Kalau harga sih relatif ya. Dibilang murah sih engga, tapi dibilang mahal yang engga juga.

    Beberapa yang aku sering pesan dan suka:
    - nasi kucing cumi rica: pedas menggigit. Enak nih.

    - jagung bakar pedas manis asin: tapi belakangan aku minta pedas manis doang. Rasanya enak, pecinta jagung bakar wajib coba. Praktis makannya, sudah diserut.

    - tongseng kambing: minusnya cuma 1, isi daging nya sedikit banget. Kalau makan nasi dengan lauk ini doang, sebelum nasinya habis, kita sudah kehabisan lauk hahaha. Tapi asli ini enak banget. Kuahnya gurih banget, gurih kaldu dan penyedap. Bisa request pedas aduh mantap banget!

    - nasi jeruk gerobak: menu andalan! Hahaha partnerku hampir selalu pesan ini. Nasi dengan aneka lauk, dan semua lauknya enak! Kulit ayam bersaus, ayam bakar mantap, cumi cabe ijo dan sambal. Wajib coba!

    - lumpia goreng: lumpia ala semarang, disajikan dengan saus kacang. Enak!

    - kwetiau kuah tektek/kwetiau nyemek: both aku suka. Rempah bumbu mereka ala nasi goreng gerobak/kaki lima. Rasanya humble hahahaha, tapi nagih! Bukan ala resto rasanya. Malah enak banget buatku. Disajikan dengan kerupuk ala kaki lima juga.

    - tahu dan risol gejrot: ala street food juga hahaha. Enak. Bisa pesan tahu doang tanpa risol juga ya!

    - tahu telur: biasa saja.

    Staffs cukup ramah.
    Tempat cozy enough buat dine in bersama pasangan, teman-teman atau keluarga.

    Bisa pesan nasi box/tumpeng juga disini.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.6  
    PORKY'S [ Gading Serpong, China ]

    🐖🐖

    They got the best pork dishes in town. Di tangerang agak susah ketemu resto/tempat makan non halal yang proper tempatnya, proper rasanya, proper menunya kayak gini.

    Surprisingly mereka ramai lho hahaha.
    Kesini menurutku harus ramean, jangan berdua, biar bisa pesan banyak menu karena menu mereka memang suitable for sharing bukan porsi kecil-kecil.

    Yang aku coba:
    - pork katsu: I expect lebih gurih umami, tapi mereka lebih menonjolkan rasa pork nya itu sendiri. Potongannya tebal-tebal. Buat harganya sih porsinya termasuk banyak ya hahaha. Bisa untuk share. Rasanya overall lumayan enak, tepung nya ga terlalu tebal.

    - bbq pork: enak, tipe manis berbumbu. Yang ini bisa untuk sendiri atau share berdua bertiga.

    - pork knuckle cabe garam: enak banget, gurih garing, tapi dagingnya a bit dry. Bumbu cabe garam nya nagih!

    - babi putar: ini slow roasted pork, lebih calm dibandingkan knuckle menurutku hahahaha. Selera sih, kalau demen yang glenyer glenyer empuk juicy, pesan yang ini instead of knuckle nya. Tapi kulit nya less garing ya.

    Semua menu wajib dimakan dengan sambal-sambalnya yang enak banget ya. Sambal rica, sambal matah, dan sambal sejenis dabu-dabu.

    Food serving time termasuk cepat bahkan saat resto mereka ramai sekali.

    Bakal balik lagi kesini sih.
    Restonya proper buat family, kumpul-kumpul maupun entertaint orang gitu.

    Pelayanan lumayan oke walaupun saat aku kesana ada pesananku yang missed dan salah input 😞

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Come-Xia [ Alam Sutera, China ]

    Resto cakep untuk para pecinta dimsum!

    Kalau biasanya aku langganan dimsum house yang vibes nya humble. Nah yang ini vibes nya mewah, dengan interior serta perabot hingga tableware yang aesthetic mewah. Love sih!

    Never been here before but this time aku berkesempatan cobain their Truffle Edition for limited time only. Justru karena cobain ini, jadinya terpikir untuk revisit dong!

    Terdiri dari 2 lantai, I might say resto nya cukup spacious bisa menampung banyak dan ada area semi outdoor.
    Dengan dominasi warna hitam yang elegan, bawaannya pengen dress up deh asli hahaha.

    Aku kasih tau dulu, harganya premium ya. Since lokasinya di Alam Sutera dan berada di area apartment elite so no wonder lah.

    From the truffle series, I tried:
    - truffle claypot rice: sesuai namanya. Rice with potongan jamur dengan bumbu yang sudah dicampur dengan truffle sebagai topping, disajikan dengan additional truffle oil terpisah, onsen egg dan beef tenderloin sebagai pendampingnya.

    Rasanya? Enak! Rasa yang ga cheap. Truffle nya kenceng, creamy juga. Best paired with their chili oil biar ada pedas-pedasnya.

    - truffle chicken xiao long bao: enak juga! Never thought 🥟🐓 with infused truffle oil would tastes this nice. Perpaduan yang ga maksa dan bikin xiao long bao yang biasanya gitu-gitu doang jadi elevated.

    - sea salt caramel & truffle mochi: this one mind blowing sih jujur. They said either you’ll love it or hate it. Aku sih tim ❤️ it! Mochi nya itself indeed very nice in texture, super lembut sampai hampir mau jatuh saat dipegang 😂 isiannya melt dan unique banget truffle combined with caramel, kok kebayang saja sih inovasinya!? Enak! One of a kind. Ringan di mulut. Very enjoyable. Seporsi isi 3, not for share sih. Nagih dan lucu rasanya hahaha. Suka banget huhu.

    Tempatnya bikin betah! Perfect for dating, kumpul dengan rekan kerja, silent meeting, work from cafe.

    Minusnya: pricy, I’m not gonna lie.
    Worth to try? IYA BANGET!
    Been eyeing some of their menu, everything sounds legit here.
    Termasuk pendatang baru yang ga main-main kualitas dan rasanya!

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    QiuNyuuk [ Gading Serpong, China ]

    Pecinta pork belly merapat 🐽

    Salah satu tempat makan pork yang harusnya semua orang suka hahaha. Paling terkenal dengan pork belly porsian dengan aneka rasa. Hampir semua yang best seller aku pesan!

    Goreng mentega: manis gurih, ala masakan rumahan. Enak, tapi ga sampai spesial banget.

    Pedas gurih: kalau sudah pesan yang ini, ga perlu pesan yang cabe garam menurutku. Yang ini garlicky sedap. Lumayan recommended.

    Goreng kering: disajikan dengan sambal terpisah. Boleh dipesan, tapi bukan my most favorite. Lumayan recommended.

    Sambal matah: fragrant, segar, sambal matah nya berlimpah!

    Telur asin: favorite! Asin gurih. Perpaduan lezat dengan nasi hangat.

    Sop dorokdok pedas: slightly mirip tomyam soup versi light dengan aroma daun jeruk. Simple tapi wajib pesan!

    Mereka punya menu bakut sayur asin dan sate babi juga cuma saat aku kesana, sold out.

    Mereka punya indoor 2 lantai dan outdoor. Menurutku tempatnya agak sempit, agak sumpek kalau makan rame-rame, tapi kesini memang enak rame-rame sih supaya bisa pesan banyak macam.

    Makan berlima kenyang disini kami spend under 400rb.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Es Podeng Daplun [ Karawaci, Dessert ]

    10ribu yang bikin happy!

    Es podeng di gading serpong yang lokasi jualnya bersebelahan dengan jualan bakso.
    Sebenarnya bukan yang istimewa gimana, yang kayak gini sih susah salah aja, apalagi dimakan siang-siang duh mantap banget.

    Seporsi 10ribu isinya komplit: roti, jelly mutiara, ketan hitam, susu kental manis, es, alpukat, meses dan kacang. Nagih sih.
    Tau kan gading serpong kalau siang gersang panasnya kayak mana 😂
    Sederhana tapi love banget.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Haidilao Hot Pot [ Alam Sutera, China ]

    Pelayanan on point! 👍🏻

    First timer visit cabang Living World, took my family for dinner.
    As expected, mereka senang dengan pelayanan staff Haidilao yang semuanya cekatan dan welcome.

    Lupa persis menu apa saja yang kupesan, untuk soup aku selalu pesan tomyam dan tiga kombinasi. Kalau tiga kombinasi doang menurutku lama kelamaan boring, kalau tomyam doang menurutku juga kurang lengkap karena sup tiga kombinasi very comforting hehe.

    Yang selalu wajib dipesan: mie ubi, bakso ikan keju, sapi bumbu haidilao dan pasta udang haidilao sih. Selebihnya tergantung selera.
    Kualitas bahan mereka juga premium, memang proper makan ajak keluarga sih.

    Secara harga, ga murah.
    Tapi somehow ya worth it, menang banget di service sih.
    Hotpot kayak gini tuh menurutku termasuk versatile. Kamu mau spend much bisa, spend little pun bisa, tergantung apa yang kamu pesan.

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.