Foto Profil Lia Harahap

Lia Harahap

123 Review | 62 Makasih
Level 9
Bakmi Dessert
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 2.8  
    Ta Wan [ Kelapa Gading, China ]

    Mencoba Ta Wan Cabang Artha Gading

    Dibanding dengan Ta Wan di Mall Of Indonesia, cabang di Artha Gading luasnya lebih besar.
    Saya kesini di malam hari pada weekdays, jadi jumlah pengunjung tidak banyak.
    Menu yang saya pesan antara lain:

    BUBUR TIGA RASA

    Rasanya sesuai dengan standar rasa dengan cabang lainnya. Saya suka sekali pesan bubur ini karena rasanya enak, porsinya besar, dan harganya juga masih terjangkau.
    AYAM GORENG ALA TA WAN

    Menu ini saya pesan untuk di cemil bareng bubur hehehe. Tapi sebenarnya bisa pesan untuk side dish. Ayamnya digoreng dengan kering. Kami dapat beberapa potongan dada komplit dengan kulitnya. Rasanya manis asin.
    Mengenai pelayanan, saya agak kecewa karena kami sempat tidak disediakan alat makan. Di meja pun tidak tersedia.
    Lalu saat diberikan alat makan, malah tissue nya hanya diberikan 1 lembar. Padahal saya makan berdua.
    Setelah saya tegur, akhirnya diberikan tissue yang banyak. Semoga pelayanan di sini bisa ditingkatkan.

    Menu yang dipesan: Bubur Tiga Rasa, Ayam Goreng Ala Ta Wan

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Hanamasa [ Sudirman, Jepang ]

    Restauran Yang Lebih Luas

    Dibandingkan dengan cabangnya yang di Kelapa Gading, cabang di FX ini lebih luas. Sehingga lebih leluasa saat mengambil makanan dan juga memasak. Kalau ada yang ngerokok juga bisa makan di outdoor.

    Pilihan menunya kurang lebih sama seperti di cabang lainnya. Ada daging ayam, sapi, seafood, dan sayuran. Kalau mau dimasakin bisa ke counter yang Robatayaki.

    Di sini juga harganya udah satu paket untuk makanan dan minuman. Pilihan minumannya juga ada beberapa seperti Thai Tea dan Capuccino.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Cocobeet [ Senayan ]

    Mencoba Smoothie Bowl

    Selama ini tertarik untuk mencoba Smoothie Bowl karena suka lihat fotonya di instagram. Akhirnya cobain di Cocobeet.

    SWEETENED ALMOND MYLK (250ml) Rp 35.000,-
    Rasa susunya beda kayak susu sapi biasanya. Kalo yang ini rasanya ada manis, karena ada kandungan kurma juga. Sekali minum langsung berasa kenyang. Ini minumnya harus sekali abis. Kalau kelamaan di luar jadi ga fresh lagi.

    CHOCOLATE PROTEIN SMOOTHIE BOWL Rp 85.000,-
    Ini porsinya banyak banget. Kalau cuma buat cemilan makannya bisa berdua atau bertiga. Tapi cocok buat dimakan kalau abis olahraga.

    AVOCADO TOAST Rp 60.000,-
    Ini wheat bread dengan topping avocado. Uniknya ada pepper flakes yang bikin ada rasa pedas sedikit.


    Menu yang dipesan: Sweetened Almond Mylk, Chocolate Protein Smoothie Bowl, Avocado toast, Menu makanan dan minuman

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Maji Streatery [ Kelapa Gading, Indonesia ]

    Tempat Nongkrong Dekat Bunderan Kelapa Gading

    Bosen ke mall, bisa coba makan di sini nih. Tempatnya kekinian dengan banyak sudut yang bisa digunakan buat foto-foto untuk stok instagram hehehehe.
    Kalau gak salah di tempat ini ada 3 lantai. Kemarin saya coba makan di lantai 2 yang terbagi menjadi dua area, indoor dan outdoor. Better sih di dalam aja soalnya Kelapa Gading lagi berdebu banget karena pembangunan jalan LRT.
    Ini review makanan dan minuman yang saya coba di sini:

    NASI GORENG MAJI

    Rasanya kayak nasi goreng ala Jepang yang pakai kecap asin. Trus dikasih telor setengah matang di atasnya. Bisa dibilang rasanya enak, cuma sayang harganya agak mahal kalau menurut saya karena tidak ada yang spesial. Tapi ini recommended buat yang takut coba makanan fusion di sini.
    LAKSA AL DENTE

    Pesan ini dengan harapan rasa laksanya bakalan kerasa. Tapi sayang rasanya kurang. Seperti kurang berani bumbu. Cuma lucunya mie di laksa ini diganti sama mie spaghetti. Di dalamnya juga ada udang dan tahu.
    SUSU KOCOK MELLOW

    Ini tuh sebenernya milkshake vanilla, cuma ditambah sama marshmallow. Rasa manisnya pas dan memang sih sesuai sama selera saya.
    MANIS MANJA

    Kesan pertama saat minum ini adalah kaget, karena ada rasa asam di tegukan pertama. Kalau baca di buku menu, minuman ini campuran buah naga, apel, lemon, dan vanilla. Tapi yang berasa di saya cuma lemon dengan tampilan buah naga. Sayang sekali saya gak terlalu enjoy meminumnya.
    Overall ada beberapa makanan yang saya suka. Dessertnya pun juga enak, saya sempat coba panacotta juga. Porsinya sih pas buat makan sedang.
    Recommended ke sini bareng temen-temen buat kumpul dan foto-foto.

    Menu yang dipesan: Nasi Goreng Maji, Susu Kocok Mellow, Manis Manja, Laksa Al Dente, Panna Cotta Gula Jawa

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Pancious [ Bekasi Utara, Italia ]

    Mencoba Pancake dan Menu Lainnya di Pancious

    Pancious di SMB ini terlihat lebih besar dan banyak kursi dan mejanya. Suasananya juga asik buat kumpul-kumpul. Ada suara musik yang tidak terlalu kencang, namun cukup untuk meredam suara-suara di sebelah meja.

    Menu makanan yang saya coba antara lain:
    Chicken Cheese Crunch (Rp 40.500,-)
    Ayamnya sih seperti rasa ayam biasa, cuma saus mayonnaisenya itu yang bikin jadi lezat. Cocok buat appetizer sebelum makan banyak.

    Hot Tuna Pasta (Rp 67.000,-)
    Pasta yang saya pilih ada Penne. Sesuai namanya, ada banyak potongan ikan tuna di menu ini. Menu ini cocok banget buat penyuka pedas. Kita bisa lihat jelas ada banyak potongan rawit di dalamnya.

    Crispy Chicken Burger (Rp 76.000,-)
    Kalau mau makan kenyang dan puas bisa pesen menu ini. Potongan ayamnya besar sekali. Lalu masih ditambah juga dengan kentang dan salad di dalam burgernya.

    Honeycomb and Hot Salted Caramel Sauce Pancake (Rp 46.500,-)
    Yang suka Pancake manis wajib banget pilih menu ini. Rasa honeycomb yang manis bercampur dengan karamel yang manis asin jadi bikin menu ini pas di lidah.

    Coco Berry Pancake (Rp 45.500,-)
    Menu ini ada rasa asam dari berry. Mungkin yang gak suka terlalu manis bisa coba menu ini.

    Earl Grey Milk Tea Millie Cake (Rp 72.000,-)
    Menu terbaru yang dengan rasa Earl Grey Milk Tea. Cobain makannya pakai Macaroon biar rasanya balanced.

    Menu yang dipesan: Chicken Cheese Crunch, Hot Tuna Pasta, crispy chicken burger, Honeycomb and Hot Salted Caramel Sauce Pancake, Coco Berry Pancake, Earl Grey Milk Tea Millie Cake

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Ayam Kremes Kraton [ Kelapa Gading, Indonesia ]

    Pertama Kali Makan di Restonya

    Selama ini saya selalu makan Ayam Kremes Kraton yang berupa nasi box. Saya suka sama kremesnya yang enak banget.

    Tapi ternyata rasa kremes yang enak itu tidak saya dapatkan ketika kemarin mencoba makan di restonya.

    Di lantai satu langsung disapa oleh karyawannya untuk memilih menu makanan. Saya suka dengan menu makanannya yang harganya terjangkau dan banyak pilihan. Dari mulai nasi yang bermacam-macam (nasi kuning, jengkol, uduk, urap, pete, terong, pare) dan juga sambalnya (sambal bawang, ijo, terasi, penyet).

    Menu paket nasi, ayam, dan air putih start dari harga Rp 20.000,-.

    Sebenarnya akan lebih oke lagi kalau rasa ayam dan kremesnya sama seperti waktu saya makan di nasi box. Entah kenapa kemarin rasanya kurang greget.

    Menu yang dipesan: Ayam Kremes

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Dapur Seafood [ Pantai Mutiara, Indonesia ]

    Makan Kepiting Besar Di Pinggir Laut

    Terletak di ujung pantai mutiara, dimana pemandangan sekitar adalah air dan juga kapal-kapal pesiar yang sedang bersandar.

    Saya sarankan ke sini pada saat sore menjelang malam agar tidak kepanasan.

    Menu makanan yang direkomendasikan adalah:
    Kepiting Saos Singapore
    Seafood Platter (menu untuk ramai-ramai)
    American Pizza

    Menu yang dipesan: Seafood Platter, Kepiting saos singapore, Salted Egg Yolk Softshell Crab, American pizza, Shrimp Fried Tofu

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Calidoca [ Kelapa Gading, Minuman ]

    Perfect for Non-Coffee Lovers

    Sering kali saya merasa dianak tirikan jika pergi ke gerai minuman yang menjual menu kopi sebagai menu utamanya. Minuman cokelat yang hanya saya bisa minum terkadang rasanya hanya sekedar susu cair dan es saja.

    Namun berbeda dengan Calidoca yang menyediakan menu minuman cokelat yang dibuat dari cokelat beneran. Berikut beberapa menu yang saya coba:

    Frozen Cookies n’ Cream (Large Rp 31.000,-)
    Minuman ini terasa lebih banyak rasa cokelat karena dari Dark Chocolate. Remahan Cookies n’ Creamnya hanya ditabur di bagian atas. Cocok untuk penyuka minuman yang manis.

    Frozen Cookie (Rp 28.000,-)
    Frozen Cookie rasanya lebih mirip seperti menu Cookies n' Cream pada gerai resto lain. Menu ini lebih terasa cookies-nya.

    Caramel Waffle Cone (Rp 28.000,-)
    Lebih terasa seperti rasa vanila, dan juga ada rasa cone yang memang cone-nya juga di blend bersama minumannya.

    Hot S’moresmallow (Large Rp 31.000,-).
    Menu ini dihias dengan cantik layaknya minuman kopi dan ditambah dengan marshmallow di bagian atasnya. Cocok untuk penyuka minuman manis

    Chemex (House Blend Rp 60.000,-).
    Chemex diseduh dengan kertas penyeduh kopi yang sedikit lebih tebal pada sebuah teko kaca yang dipanaskan. Ada rasa pahit di awal saat diminum, sisanya di tenggorokan dan di perut tidak meninggalkan rasa pahit.

    Untuk tempatnya kurang nyaman jika ingin yang lebih private. Menu makanan juga belum ada, tapi sepertinya akan disediakan dalam waktu dekat.

    Menu yang dipesan: Frozen Cookies n' Cream, Frozen Cookie, Caramel Waffle Cone, Hot S?moresmallow, Chemex, Caramel Waffle Cone (Rp 28.000, -), Frozen Cookie (Rp 28.000

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Bakmi Ayam Honey [ Kelapa Gading, Indonesia ]

    Bakmie Murmer di Kawasan Mall dan Perkantoran

    Bakmie Kecil (IDR 16.000)

    Bakmie yang terdiri dari bakmi kecil, potongan ayam, dan pangsit goreng. Jika suka rasa asin, tambahkan tongcay dan lada.
    Selain mie masih ada menu lainnya seperti nasi goreng, kwetiau, dan lainnya.

    Menu yang dipesan: Bakmie Kecil

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 2.6  
    Chee Gen [ Pantai Indah Kapuk ]

    Chee Gen Food Truck

    Classic Chee Hot Dog (IDR 35.000,-)
    Rasa hot dog-nya tidak ada yang spesial. Sama saja seperti hot dog lainnya. Untuk porsi sedang-sedang saja. Pas dimakan saat perut tidak terlalu lapar dan tidak terlalu kenyang.

    Menu yang dipesan: Classic Chee Hot Dog

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.