-
4.0Ombe Kofie [ Kelapa Gading, Kafe ]
Onion blossom
Setelah pandemi, kafe ini dibuka kembali dengan konsep yang lebih baru dan tempat yang lebih luas. Ada banyak varian minuman kopi, non kopi dan juga makanan.
Kalau mau yang standar kopi ada reguler white, itu kopinya nggak terlalu Strong dan lembut jadi bisa sih buat yang baru belajar minum kopi. Nah, kalau mau yang lebih segar pas siang hari ada Frost White, di mana kopi dicampurin dengan sirup mint.
Kalau mau yang lebih manis, ada hanami latte yang warnanya itu paduan antara pink dan coklat karena isinya terdiri dari kopi, susu, dan sirup mawar.
Cafe ini juga punya banyak banget makanan berat dan camilan. Yang saya rekomendasikan sih onian blossom, bawang bombay yang dikasih tepung crispy terus digoreng. Penampilannya kayak bunga yang sedang mekar dan potongan-potongannya itu mirip sama potato wedges. Sebenarnya rasanya mirip aja mau nyentring sih tapi bentuknya lucu dan kalau memang suka dengan bawang bombay kayaknya ini harus dicoba.
Kalau makanan beratnya saya suka truffle fettucini, isinya pasta fettucini pakai saus jamur, atasnya jamur enoki yang asin ditambah dengan potongan ayam goreng crispy yang lembut dan renyah luarnya.
Ada juga Fortune Pocket, bentuknya itu mirip sama ekkado di hokben cuma iya isinya lebih besar dan banyak. Isinya ada telur puyuh, daging ayam dan udang.
Kalau yang suka nasi, ada nasi dengan ayam panggang bumbu manis asin titik di atasnya dikasih telur mata sapi yang masih setengah matang bagian kuningnya.
Roti toastnya juga endoooolita pake butter dan selai kaya 🥰
Di restoran ini juga ada hidangan babi, jadi kalau memang strict banget soal halal, kayaknya pilih yang lain aja.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Resto Mama Shakila [ Bogor Utara, Indonesia ]
Bakso talas
Pencinta bakso wajib banget ke sini. Restoran nya ada di dekat remote sama SD, persis di pinggir jalan. Kalau mau ke sini lebih baik naik ojek atau mobil dari stasiun Cilebut.
Ada tahu bakso Talas, rasa talas sih sama sekali nggak terasa ya karena yang dipakai itu memang patinya aja. Tahu bakso ini dicocol dengan sambal kecap yang pedas enak banget.
Pilihan baksonya ada macam-macam, ada yang kecil ada yang besar. rasanya daging banget karena memang yang dipilih katanya si daging super ya, dan buat yang nggak suka micin kayaknya cocok deh ke sini soalnya saya makan berbagai menu lidahnya sama sekali nggak kebas.
Salah satu yang unik itu namanya selimut kabut, jadi baksonya diselimuti sama telor beda sama bakso lain yang isi telor. Ada juga bahasa tulang rusuk yang dia ditempelin di sekitar tulang, some hau Teksturnya lebih lembut daripada bakso lainnya, saya paling suka yang ini.
Ada juga bakso tulang sumsum yang dipadukan sama bakso besar isinya keju dan cabai. Tulang sumsum nya gede banget, ini pertama kalinya saya menyedot sumsum pake sedotan.
Terus ada bakso mercon yang penampilannya garang banget karena merah dan cabai-cabai pun mengambang di kuahnya, ketika baksonya dipotong isinya juga cabai yang berhamburan. Tapi ternyata rasanya nggak segila itu karena tetap bisa dinikmati walau memang pedas sih. Yang suka pedas harus banget coba ini.
Ada juga menu bakso iga, isinya bakso kecil sama iga cuma dagingnya kurang empuk sih.
Nah selain bakso di sini juga ada aneka mie ayam, resepnya dari mertua si pemilik yang jualan di Blora Jawa tengah. Jadi, cita rasanya memang cenderung manis.
Saya paling suka hidangan mie hotplate lada hitam level tiga karena pedasnya itu cocok, moderat, jadi bisa banget dinikmati sampai suapan terakhir.
Hal unik lainnya dari semua makanan di sini adalah wadahnya terbuat dari gerabah, jadi panasnya tahan lama. Ketika makanannya sampai di meja saja itu kuahnya masih bergejolak semua.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Popeyes [ Beji ]
Ayam penuh bumbu
Hari pertama ramai banget nih, sengaja datang pas udah lewat jam makan siang biar enggak terlalu antre.
Proses pembayaran lewat layar, jadi lebih praktis, bayarnya juga pakai QRIS. Karena masih promosi, setiap satu transaksi dapat satu ayam tipe Classic.
Saya pesan New Orleans Spicy, paket satu nasi dan dua ayam. Jadi, kita bisa pilih dua bagian ayam langsung di layarnya, enggak repot deh.
New Orleans Spicy beneran spicy! Rasanya tipis-tipis lah sama lapak sebelah yang jualan ayam pedas. Tapi, rasa pedasnya cuma di bagian kulit aja. Tapi kulitnya tebal dan crispy. Sekali gigit, hap enak banget. Udah kesananya sih saya menitikkan air mata saking pedas. Tapi ya enak sih.Â
Yang kedua, saya pesan Louisiana Grilled Chicken. Tekstur dan penampilannya mirip banget sama ayam bakar Padang. Tetapi rasanya lebih ke asin sih, bumbu rempahnya sih lebih endolita di RM Padang, di sini kayak gurihnya kurang nampol gitu, tapi balik lagi ke preferensi ya.
Semua nasinya saya pilih yang Cajun, jadi kayak nasi goreng gitu ada tambahan jagung, wortel. Teksturnya kayak nasi goreng yang pera dan berminyak, jadi susah buat makan pakai tangan. Rasanya hambar banget, cuma bisa lebih enak ketika dicocol pakai saos Spicy. Kalau balik, saya mending makan nasi biasa aja deh.
Classic chicken sih standar aja, mirip sama ayam goreng tepung biasa, cuma dia lebih asin aja.ÂHarga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Yinyang Dimsum [ Kelapa Gading, China ]
Dimsum warna-warni
Lokasi ada persis begitu masuk lobi 7 MOI. Tempatnya ngejreng.
Daya tarik makanan di sini adalah dimsum yang disajikan dengan warna-warni beragam dari pewarna alami seperti bunga Telang, wortel, dan buah naga.
Kalau mau icip macam-macam pilih 7th Heaven, sama prosperity stairs yang bisa buat bareng-bareng.
Soal rasa sih standar aja, enak kayak dimsum biasa. Yang harus coba itu adalah ayam goreng asam manis tian mimi, enak banget luarnya masih renyah walau udah kena saos.
Minumannya juga beragam, yang segar itu Yuzu dan ultimate chrysanteum.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Chef's Recipe [ Ciracas, Toko Roti dan Kue ]
Makanan Korea
Chef Recipe menjual hasil kreasi koki dari Food Innovation Lab, tempat pengembangan riset dan pusat pelatihan chef Lotte di Indonesia. Letaknya di area Lotte Grosir Pasar Rebo, gedung lain dekat parkiran, dulunya memang jualan makanan.
Nyobain Kimbab dan Tteokpoki, rasanya lumayan oke. Ada juga macam-macam roti yang menarik tapi belum sempat beli. Tempatnya kecil, ada kursi untuk makan di bagian luar. Bisa nih tempat nongkrong sambil nunggu orang belanja di Lotte.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.2Nahm Thai Suki & Bbq [ Blok M, Thailand ]
Lumayan
Karena nggak terlalu lapar jadi mencoba beli paket murah meriah, harga 50000 udah dapat sayur, sedikit bakso ikan, dan daging, nasi juga minum teh pucuk. Rasa sih oke aja, biasa, kalau soal urusan harga dengan dapat segini ya lumayanlah. saya pesan kuah kaldu dan tomyam, lebih segar yang kaldu sih lebih light aja. Harus lebih teliti melihat kompornya soalnya kemarin saya udah nunggu lama banget nggak matang ternyata apinya mati 🤪
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Chatime [ Blok M, Bubble Tea ]
Ada tempat nongkrong
Sama aja sih seperti gerai pada umumnya, cuma ada tempat duduk lumayan banyak di sini. Saya coba varian baru versi Pokemon, yang Charizard rasa jeruk segar banget. Gelasnya lucu banget pula, bagian atasnya itu poke ball.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Bakmiaw [ Melawai, China ]
Enak
Lokasinya ada di dekat bekas La Mouette, arah RM Sepakat Minang. Dengan warna hijau dan logo kucing, langsung kelihatan lokasi Bakmiaw.
Saya pesan mie tipis char siu, disajikan dengan kuah gurih. Sebenarnya semua enak, kenyalnya pas, char siu sedikit tapi berbumbu, walau vegan tapi tetap nikmat. Yang kurang apa? Buat saya porsinya nanggung sih. Jadi masih pengin ngemil lagi.
Teman saya pesan mie karet dan brisket, rasanya enak deh kalau buat dia yang porsi makannya cukup sedikit sih porsi di bakmi ini pas.
Kalau saya suka es Tamarind rasanya asam dan segar, teh manisnya juga enak, rasanya tuh lebih kayak ke teh khas Cina.
Kebetulan teman saya takut banget sama kucing jadi agak deg-degan pas ke sini, soalnya di luar restoran ada tempat makan kucing, cuma ternyata di dalamnya nggak ada kucing 😬Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Greyhound Cafe [ Bekasi Utara, Thailand ]
Lucu tempatnya
Tempat baru di Bekasi yang jadi calon tempat nongkrong paling hits di sana. konsepnya itu dua restoran dalam satu gedung tapi interiornya agak berbeda, begitu masuk lobi belok kanan kita langsung ke restoran Thailand, kalau belok kiri ke restoran Jepang.
Buat yang suka nongkrong sih lebih cocok ke restoran Thailand karena dia ada banyak spot, dalam atau luar ruangan, lantai satu, Mezzanine, lantai dua, teras luar yang ada Beanbag lucu.
Saya cobain tomyam Hotpot yang enak, Gurih, cuma sendok buat ngambil supnya terlalu besar jadi agak susah dibandingkan dengan ukuran potnya.
Ada juga chicken wings yang Gurih enak walau bentuknya mini, terus nasi goreng nanas yang rasanya mirip sama bumbu rujak, lumayan segar tapi nggak istimewa. kemudian saya juga coba ayam panggang, ini juga enak tapi standar aja. Daging nya lembut dan saos cocolannya enak khas Thailand banget, by the way di sini chefnya emg asli dari sana ya.
Udang Jumbo nya juga luar biasa enak banget, salah satu yang wajib dicoba deh. Bumbunya itu rempah rempah khas Thailand kayak daun ketumbar, ditaro di atasnya daging udang yang sangat lembut dan nggak alot.
Buat makanan penutupnya saya rekomendasikan crepes ada kelapa, rasanya cocok buat orang dewasa yang nggak terlalu suka manis dan segar karena ada kelapa ditambah dengan krimnya yang nggak eneg.Harga per orang: > Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Maison Tatsuya [ Bekasi Utara, Jepang ]
Live show seru
Yang menarik dari sini itu pertunjukan dari para Koki yang menghibur ya. kita akan dimasakin sayuran, seafood, terus daging yang empuk. So far rasanya enak dan kokinya juga ramah ramah. Oh iya paling terakhir itu disajikan nasi goreng yang dibuat dari sisa lemak daging yang baru dipanggang, oh gila itu gurihnya enak banget.
Restoran ini punya tempat parkir sendiri ya jadi agak beda sama yang lain di mana parkirnya barengan, di sini ada spot sendiri.Harga per orang: > Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.