Foto Profil Oliver

Oliver

45 Review | 36 Makasih
Level 6
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Rating
  • 4.8  
    Fish Streat [ Tanjung Duren, Barat ]

    Seafood Platter

    Kayaknya gak usa dibilang pasti anak jakbar uda tau tempat asoy satu ini ;)! Jib wajib banget cobain seafood platter mereka, still good seperti pertama kali kesana 👌👌.. Dan oh yah french fries sekarang uda gak begitu asin YAZ!!!

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Kimukatsu [ Tebet, Jepang ]

    Mille Feulle

    Apa tuh Mille Feulle yah? Nah jadi mille feulle ialah daging ayam yang dipotong potong lalu digulung dan diisi dengan berbagai pilihan filling yang nantinya kita bebas memilih, Like cheese, garlic, blackpapper, and negi. Mille Feulle atau a.k.a katsu juga kita sebutnya.
    Yang bener2 fresh and currently talk di Jakarta ialah katsu mereka diisi dengan isian yang aku sebut diatas, 100% Filling mereka enak-enak semua (must try semua)... Untuk katsunya crunchy banget temen-temen.
    Important Information!

    Kebanyakan orang Indo kalau makan katsu pasti cocolannya sambel dong? Ini gak bisa dibohongi termasuk aku..

    Jadi kemarin di kimukatsu aku belajar cara pembuatan saus untuk pendamping katsu nya nih temen-temen (Untuk short video bisa check highlight story ig aku @foodfriestory).

    So, ini stepnya dalam membuat sausnya:

    1. Taruh biji wijen secukupnya di mangkok kecil yang ada tumbukan

    2. Haluskan biji wijen dengan cara tumbuk dan memutar searah jarum jam (wijennya bebas ya temen2 mau bentuk kasar atau halus), Aku recommend halus karena aroma wijennya lebih keluar

    3. Beri saus katsu yang telah disediakan dengan secukupnya

    4. Aduk aduk lagi sekitar 3-4kali

    5. Saus siap mendampingi katsu kalian deh
    Happy savory guys! 😘😘

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    4 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Food by Food Fighters [ Melawai, Indonesia ]

    Nasi Lidah Cabe Ijo

    Nah jadi kemarin nyobain menu nya outlet Luwih, outlet yang berada di Food Fighters juga.. Luwih punya berbagai macam varian nasi, kemarin cobain Nasi Lidahnya, Gurih banget, Cabe Ijonya pedes dan lezat 👌.. Daging Lidahnya juga lembut banget pas kita gigit 😋. Jangan lupa cobain yah kalau ke Food Fighters Plaza Blok M.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.8  
    Taucy [ Melawai, Snack ]

    Taucy (Tahu Aci)

    Snack jadul jaman dulu sekarang uda disini!! Di Melawai-Plaza Blok M-Food Fighters.. Renyah banget taucy nya mereka, dan sausnya berbeda-beda nih dan semuanya enak ❤😋, Mau original maupun rawit asik pokoknya..

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Back Office Bistro [ Kelapa Gading, Kafe ]

    Poke Bowl

    Mau highlight Poke Bowl punya back office nih.. Harga 50,000 udah bisa dapetin semangkok yang isinya Salmon, Wakame, Tobiko, Edamame, Pickled Daikon, dan Nori 🤗! Sumpah ini lezat banget, creamy dan nagih ❤👌.. Dan pastinya asupan gizi yang (+) bagi tubuh ❤❤

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Pisang Madu Manja [ Melawai, Snack ]

    Pisang Enak

    Nah another review di Food Fighter nih temen-temen, kemarin2 udah sempet review yang taucy, indomie dan wafel kentang mereka.. Kali ini aku mau review pisang enak yang wajib kamu icip juga kalau lagi mampir di food fighter 😬👍.
    Pisang Madu Manja,

    Hampir sama dengan salah satu pisang goreng yang terkenal di wilayah tanjung duren, Jakarta Barat.. Bahkan gue hampir gak bisa bedain antara yang ditangdur dengan yang di food fighters, rasanya bener2 11&12.
    Manisnya bener-bener on the point, daging pisangnya juga halus, dan kalau kita nyemil pisang goreng, aku yakin kalian gak mau yang lembek kan? Yaz, ini pisang renyah habis 👍.. that's why gue bener-bener recommend ini 😛

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Chatime [ Senayan, Bubble Tea ]

    Popcorn Delight

    New sensation delight! Popcorn was crunchy... Chatime is fresh, sweetness on the point with free golden pearl (yeay). Anyway ini produk limited ;).

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Pepper's [ Cengkareng ]

    Pasta - Beef Blackpepper - Fish&Chips

    All is worth to try, Nikmat poll semua 👌.. Creamy, Tasty, Savory, Spicy and So Fresh.. Yumzz 😋😋

    Recommend satu menu dari semua foto ini: Special Peppers Beef 35K

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Kedai Kokoho [ Muara Karang, Indonesia ]

    Roti Gempal dll

    Hai foodfriesfriend! Mau recommend tempat nongkrong asik di daerah Jakut nih temen2.. Mungkin sebelumnya uda ada yang perna coba roti nougat yang didaerah tangerang? Nah yang di muara karang ini kurang lebih sama nih temen-temen.

    Jadi, kalau semisal males kedaerah tangerang hanya untuk cobain roti gempal dll..kalian bisa main ke muara karang nih (walaupun mereka buka ditangerang juga)
    Menu yang mereka tawarkan mostly mengarahkan ke nougut (ini untuk yang manis), ada juga yang asin, selain itu bisa juga dicampur: misalnya manis 1/2nougut dan 1/2cokelat messes.

    Selain menawarkan roti, mereka juga menawarkan minuman enak seperti alpukat kopi (recommended), chorcoal (recommended)... Tapi sayang banget foto2 yang aku bagiin disini gak ada roti yang rasa asinnya, karena dimuara karang blm avail dan adanya di tangerang (next akan diupdate lagi yah foodfriesfriend)
    Rotinya ada 2macem -> roti biasa & gandum, rotinya ini diproduksi oleh mereka sendiri juga.. jadinya bener2 lembut saat kita gigit.. Overall hampir semua mereka membuat sendiri seperti srikaya, chorcoal (kecuali kopi).
    Foto2 yang aku upload ini adalah menu yang bener2 aku recommend saat kamu kesini yah..;)

    In frame: Roti gempal 1/2nougut 1/2cokelat messes, Roti gempal srikaya, alpukat kopi, chorcoal, cappucino (i think! karena kopinya ini free dari kokonya )

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Momentum [ Alam Sutera, Kafe ]

    Huge Nasgor Portion

    Hai haii.... Kemarin aku abis jalan-jalan ke daerah alam sutera nih temen2 🙋🙋🙋 dan nyobain beberapa makanan minuman di momentum ❤👍, tapi aku mau highlight nasi goreng jumbonya yang bisa untuk 4-5orang.
    Selain tempat yang nyaman, ternyata santapan satu ini menjadi salah satu yang membuat aku amaze 😍😍.. Karena rasanya yang lezat, nikmat dan gak ngerti mereka memakai bumbu apa 👍👍.. Isinya juga terdapat ayam bakar, ayam goreng, sayap ayam goreng dan 3 macam sambal yang meliputi sambal matah, sambal bajak, sambal cobek.

    Kalau kamu suka sambal yang mana?
    Kalau kesini bareng temen atau keluarga, jangan lupa banget untuk cobain nasi goreng yang aku rekomendasikan ini yah dan tag ke aku di instagram @foodfriestory bagaimana pendapat kalian tentang rasanya 😬😬

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.