Nemu Kimsan Bakery di medsos. Saat itu beli beberapa jenis kue, beberapa diantaranya adalah roti sobek karena ada varian isian yang menarik.
Secara general, semuanya empuk dan tidak kesat. Sangat cocok bagi yang suka kue yang empuk.
Roti Baso (10/10) Isinya banyak.
Fire Floss Mentai (10/10) Jujur dari segi kepedasan tergolong berani pedas, tetapi bagi yang suka pedas pasti akan suka. Mentainya juga enak berasa mentai, jadi ga cuma terasa makan sambal saja.
Lotus (10/10) Lotus yang dimaksud adalah selai Lotus. Selainya cukup banyak.
Roti Sobek Cheese Smoked Beef (sliced) (10/10) Sama seperti di foto, isinya beneran banyak. Yang menarik, keju yang digunakan adalah soft, sehingga ada sensasi lembut.
Roti Sobek Martabak + Keju (10/10) Disebut martabak karena isinya mirip isian martabak. TIdak 100% mirip, tapi kualitasnya cukup baik.
Roti Sobek Bluberry + Vanilla (9/10) Khusus rasa vanilla agak misleading karena aslinya terasa seperti krim susu.
Sebaiknya beli pada pagi hari atau pesan terlebih dahulu karena beberapa produk sering cepat habis.
Tanggal kunjungan: 17 September 2022 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000