Review Pelanggan untuk Lontong Kari Kebon Karet
Kemahalan?
oleh Gregorius Bayu | ig: exploresto, 05 Oktober 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)
Makan siangg ... Kelaparanku pun memotivasiku untuk ke lontong sari yang katanya "legendaris" ini. Tempatnya di gang gitu. Namun di pinggir jalan sudah ada tempat parkir yang bertuliskan "khusus konsumen lontong kari" .. Wew.
Oke, aku pun masuk. Tempatnya cukup kecil sih. Kayak dalem rumah gitu. Tak lama, aku pun diberikan menunya ... Aku kaget ketika aku melihat harga 23K untuk lontong karinya. Mahal sekali ..
Akhirnya aku pun memesannya. Lalu menunggu, dan tak lama kemudian pesananku pun datang ..
Sesaat aku mengamati makananku, rasanya aku mulai mengerti mengapa harganya mencapai 23K. Pesanannya sungguh lengkap. Bumbu kuahnya lengkap, ada kacang, ada daging, ada emping, bahkan ada bawangnya ... Mantap deh!
Overall, ya .. Meskipun relatif lebih mahal tapi y ...Ada harga, ada kualitas .. Selamat mencoba!
Menu yang dipesan: Lontong Kari
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Indonesia)
Reviewer: