Aku memesannya bungkus. Aku beli di sana, aku bawa pulang, lalu aku tunggu sekitar 1 jam, lalu kumakan. Namun aku menyayangkan, bahwa saat kumakan. Nasi nya sangat keras. Mirip seperti nasi goreng bungkus yang ketika aku membeli malem - malem, namun mencobanya pagi - pagi. Sayang banget ya .. Padahal baru sejam didiamkannya, ya sejam setengah lah. Sehingga sensasi enaknya pun berkurang. Aku jadi kurang bisa merasakan enaknya. Sayang sekali. Apalagi dengan harganya yang mencapai 50% lebih dibandingkan nasi goreng sekitar kosan. Sayang sekali .. Apalagi tidak dikasih kerupuk Nasi goreng macam apa yang ngga ada kerupuknya??? Padahal, aku mengakui, tempat makan nasgornya sederhana namun lumayan bagus. Mudah diakses, parkirannya luas (untuk motor), suasana malamnya pun terasa. Pelayanannya juga bagus. Aku disapa dengan ramah sekali.. Overall, ya itu sih, aku menyayangkan kualitas nasinya yang cepat menurun. Sehingga aku menyarankan, rasanya Nasi Goreng AEP's ini lebih baik dimakan di tempat aja. Biar rasa enaknya semakin terasa .. hehe .. Selamat mencoba!
Menu yang dipesan: Nasi Goreng Telor
Tanggal kunjungan: 30 Januari 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000
Aep’s ini emang andelan banget kalau mau makan nasi goreng atau chinese food lainnya, karena enak-enak rasanya. Saya order nasi goreng seafood, toppingnya nemu cumi & udang aja sih tapi ga mengurangi rasa enak dari nasgornya kok. Bumbu & kecapnyapas, apalagi porsinya kuli bener. Pokoknya mantep hehe.
Menu yang dipesan: Nasi Goreng Seafood
Tanggal kunjungan: 10 Desember 2017 Harga per orang: < Rp. 50.000
Selalu bikin jadwal setiap bulan untuk bisa makan di Warung Pak Aep, warung 24jam ini gak pernah sepi pengunjung. Mangkanya Saya suka milih makan di sini sekitar jam 10.00 sekalian sarapan atau tengah malem sepulang kerja, supaya gak desek2an sama pelanggan Lain. Walau prizes masak nya lama bingiiiit....tp rela nunggu demi Chinese food nikmat.
Menu yang dipesan: Capcay Kuah (Rp. 23.000)
Cumi Goreng Mentega (Rp.35.000)
Nasi Putih (Rp.5000)
Rempeyek Kacang ( Rp.3000)
Sapi Lada Hitam ( Rp.35.000)
Cah Kangkung Sapi (Rp.27.000)
Tanggal kunjungan: 22 Juli 2016 Harga per orang: < Rp. 50.000
NOTICE!! from NOTIFOODCATION ----------------------------------------------------------- FOOD : ----------------------------------------------------------- *Nasi Goreng Kerang (Rp23.000) Sudah beberapa kali beli nasi goreng di sini tapi belum pernah nyobain nasi goreng kerang. Jadi mesen ini deh. Kerangnya banyak juga, bertaburan di atasnya. Nambah telor mata sapi juga biar makin mantap, karena di menu aslinya ga pake telor. Rasanya nikmat!
Menu yang dipesan: Nasi Goreng Kerang
Tanggal kunjungan: 04 Juli 2016 Harga per orang: < Rp. 50.000
Pertama kali tau soal nasi goreng Aep’s dari acara bazar makanan di Unpar. Setelah nyobain ternyata enak dan akhirnya nyempetin mampir ke kiosnya di Setiabudhi. Walopun tempatnya sederhana, tapi yang makan banyakkk banget. Nasi goreng ini porsinya porsi kuli. Harganya murah, rasanya enak. Setiap jenisnya berbeda rasa, jadi ga asal ganti topping aja. Ini salah satu nasi goreng favorit kami di Bandung.
Satu lagi yang kami pesan adalah nasi goreng kambing ini. Seperti nasi goreng sebelumnya, potongan kambing di sini juga banyak. Rasanya cenderung ke manis, sepertinya karena dominan ke pemakaian kecap. Pokoknya, setiap nasi goreng di sini punya cirikhasnya masing-masing! Ga cuma nasi goreng, mereka juga sedia banyak menu yang lain.
Menu yang dipesan: Nasi Goreng Kambing
Tanggal kunjungan: 13 Mei 2016 Harga per orang: < Rp. 50.000