Review Pelanggan untuk Temanlama
Pewe
oleh Genina @geeatdiary, 09 Juni 2023 (1 tahun yang lalu)
Lagi main ke Bandung nih.. Siang2 pengen cari kopian yang bisa untuk WFC dan kita memutuskan untuk samperin Toko Kopi Teman Lama yang berlokasi di Bima 80.
Tempatnya tampak seperti rumah dari luar, pas masuk oke juga loh, homy dan kondusif buat kerja. Ada ruang indoor , serta ada area outdoor di bagian dalam yang memiliki lebih banyak area seating di teras dan taman.
Aku dan suami beli : belgian choco smoothies 33k, fish as you wish 44k, flat white hot 29k, serta menu roti bakar chococrunchy 17k. Semuanya enak, tp menurutku wajib pesan roti bakar sih, soalnya hampir semua customer pada beli roti fluffy ini (cuma topping selai cocolan aja yg beda). Choco smoothies nya oke ga over sweet, tapi ya biasa aja gitu. Flat white nya enak, kita bukan anak kopi banget tp ini enak menurut kita. Next makanan berat kita order fish as you wish, awal pesan karena nama menu nya menarik heeheh. Ternyata isinya nasi, potongan ikan goreng tepung dengan saos dan sambal pedes gurih, disajikan dengan bayam(?) goreng kriuk, enaaak dan unik menurut ku. Baru nemu nih makanan fusion begini hehehehe.
Next kalau ada kesempatan mau cobain ke temanlama cabang lain ahhhh, sepertinya menarik
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Belgia chocolate smoothies, fish as you wish, Flat White Hot, roti bakar chococrunchy
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: