Review Pelanggan untuk Wale (Warung Lela)
One of the best noodle in Town!
oleh herdy wibisono, 27 September 2022 (hampir 2 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Warung Lela, mie legendaris di Bandung yang sudah dibangun sejak lama. Terletak di sekitar pemukiman Cigadung, namun tetap menarik untuk dikunjungi. Rasanya kurang kalau udah coba berbagai mie di Bandung namun gak makan ini.
Mie yang disantap hangat di saat dinginnya suasana Bandung, rasanya autentik dan bikin ingin terus kesini lagi. Memang kalau ke Wale (sebutannya) rasanya cuma ingin enjoy makanan dan nikmati suasana. Dirasa tempat legendaris ini memang ditujukan untuk orang yang ingin menikmati tutur rasa dibanding untuk “mengafe” dan laptop.
Menu mie yang ditawarkan ada yang asin dan manis dan 22nya pun enak tergantung selera! Jangan lupa dilengkapi dessert pisang goreng khas Wale yang membuat rasa “Nusantara” banget.
To wrap up, Wale memang punya kesan sendiri untuk para pengunjungnya untuk datang kembali kesini dan menikmati hidangannya. Definitely will always comeback!🤝
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: yamien asin baso, Pisang Goreng
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: