Review Pelanggan untuk Soto Mie Bogor Kang Kamil
Tiada Garpu dan Sambel Tiada Pedas
oleh Review Dika & Opik (@go2dika), 16 Maret 2019 (hampir 6 tahun yang lalu)
Lokasi di ruko pinggir jalan. Parkir hanya cukup buat satu mobil aja. Untung kosong, mungkin karena kami datang di bukan jam makan. Meja makan cukup menampung banyak pengunjung.
Pesan 2 Soto Mie, Nasi + 2 Risol. Dagingnya memang banyak seporsinya, tapi menurut Opik agak keras. Untuk kuahnya segar sih, tapi di lidah saya agak hambar. Sambelnya tidak pedas sama sekali (bingung aku tu kl ada tempat makan yang sambelnya ngga pedas). Dan minusnya lagi, komposisi sendok dan garpunya 20:1, padahal untuk makanan berkuah garpu itu esensial lho.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Soto Mie, Risol, Kacang Bawang
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: