Selalu penasaran sama yang namanya bakmi,Panda Noodle ini baru buka di area kota wisata. Menempati ruko di sebrang mcd kota wisata,sejajar dengan domino dan fleudelys. Tempatnya bersih,pelayanan juga ramah dan cepat.
Bakmi ala cantonese disini menurut saya mirip bakmi ala pontianak. Terutama bakmi bun-nya. Menurut info dari ownernya,semua bakmi dan pangsit disini homemade,memang beda siy rasanya,lembut dan enak.
Bakmi Komplit Seporsi bakmi diberi topping potongan ayam dan jamur,ngga ketinggalan swekiau lembut dan gurih,pangsit rebus dan bakso jadi pelengkapnya. Bakminya enak,lembut dan keriting. Kuah pangsitnya juga terasa bumbunya.
Bakmi Bun Seafood Ini favorit saya,bakmi dengan kuah menceuk menceuk alias ngga kering juga ngga terlalu basah,enak banget,ditambah kocokan telur dalam kuahnya jadi makin gurih.
Ifumie Seafood Porsinya besar,mienya renyah dan tumisan sayuran seafoodnya enak. Menurut saya lebih enak ifumie ini dibanding ifumie bakmi go*** yang sering saya beli,lebih tasty.
Kwetiaw Goreng Seafood Tampilannya biasa banget,tapi ternyata rasanya enak. Kwetiawnya kenyal tapi lembut,dilengkapi telor mata sapi dan potongan aneka seafood,yummy.
Tanggal kunjungan: 26 Juni 2017 Harga per orang: < Rp. 50.000