Review Pelanggan untuk Yujo
Nice resto with yummy sushi
oleh Rena Chan, 02 Juni 2022 (2 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Mencoba makan sushi di kota bogor, dulu sempet heitz banget resto sushi ini karena design restonya yang cantik ala rumah di jepang.
Setiap sudut resto bisa jadi tempat spot foto.
Aku suka rasa sushinya ga kalah sama sushi di jakarta. Apalagi pencinta salmon, irisan salmonnya tebal, besar dan fresh untuk setiap sushi yg kita pesan. Rasa satu kali gigitan sushinya akan blend banget krn tidak terlalu banyak nasinya.
Untuk sushi roll semua variannya menggunakan campuran saus dan mayonnaise, supaya tidak terlalu “eneg” kita bisa minta semua sausnya dipisah, dan menurutku rasanya lebih enak dan tidak tertutup sama rasa dominan mayonnaise.
Kemudian Ak pesen yang non sushi juga di resto ini, surprisingly truffle cream cheesenya enakkk.. tingkat kematangan udonnya pas, dipadukan cream cheese dan truffle membuat rasanya creamy, gurih dan trufflenya pun berasa, jadi bikin nagih. Untuk chicken namban nya saus nambannya rasanya okay tapi daging ayamnnya kurang ter marinate jd agak blend rasa ayam gorengnya.
Untuk dessert disini hanya tersedia mochi ice cream dan ice cream. Aku kmrn pilih ice cream matcha rasanya okay.
Overall aku sukaa makan disini dan harganya pun masih okay karena hampir sama seperti harga sushi di jakarta serta pelayanannya gercep sigap dan ramah sekali. ❤️
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: mini salmon chirasi, Salmon Belly Sushi, truffle udon, chicken nanban, Salmon Aburi Sushi, salmon tartar
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000