Sebelum jadi Meat Up Steak lokasi ini adalah Steak Bara, mungkin berubah merk franchisenya aja kali ya, karena dari dekorasinya tidak berubah sama sekali.
Coba order Chicken Steak Mozzarella & Sosis n' Chips, sekitar 10 menit pesanan tersaji di meja. Untuk rasanya sendiri,
1. Chicken Steak Mozzarella, Ayamnya empuk tepungnya renyah & sayurnyapun tidak sedikit. Lelehan mozzarellanya ga banyak tapi ga sedikit juga, kuahnya lumayan & pas gurihnya.
2. Sosis n' Chips, Sosisnya kenyal enak ada telor ceplok dibawahnya. Kentang gorengya pas ga renyahnya & saosnyapun ga bikin blenger...
Cukup rekomend untuk penikmat Steak tepung murah di Depok...
Menu yang dipesan: Chicken Steak Mozzarella, Sosis n' Chips
Tanggal kunjungan: 31 Agustus 2018 Harga per orang: < Rp. 50.000