Review Pelanggan untuk Pedal Kopi

Homey...

oleh yudistira ishak abrar, 07 April 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.8
Foto Makanan di Pedal Kopi
Foto Makanan di Pedal Kopi

Pedal Kopi dibangun dengan tujuan sebagai basecamp buat para pendirinya yang sama-sama hobi bersepeda. Kadang setelah habis asyik mengayuh pedal sepeda, mereka kadang suka bingung mau beristirahat dimana sambil asyik ngobrol dan ngopi. Berangkat dari kebingungan itulah akhirnya mereka membangun Pedal Kopi ini.

Awalnya mereka mendirikan outlet pertamanya di daerah Mekar Sari. Baru pada bulan Febuari 2019 kemarin, mereka membuka cabang kedua di jalan RTM, Cimanggis. Di gerai terbarunya ini Pedal Kopi mengubah sebuah hunian menjadi coffeeshop yang cukup tenang dan nyaman. Seating table terbagi-bagi kedalam bentuk kamar-kamar, sehingga para pengunjung memiliki area masing-masing untuk ngopi.

Kopi Susu (Rp.20.000,-) racikan kopi seduh manual pure robusta yang dipadukan dengan susu kental manis dan tersaji didalam rock glass. Kekuatan kopinya cenderung menonjolkan sisi acidity dalam takaran medium. Cita rasa khas kopi seduh manualnya sangat kentara dan terasa begitu klasik. Tapi akan jauh lebih kece lagi kalo takaran kopi dan susunya ditambah sedikit, biar makin joss dilidah.

Avocadost (Rp.25.000,-) menggunakan base espresso houseblend 50:50 arabica robusta, minuman frappe ini sengaja saya pesan di cup take away supaya dapat menunjukan identitas kafe melalui logo yang tercetak pada gelas. Teksturnya creamy dengan paduan rasa alpukat dan kopi yang ngeblend dengan baik. Saya pribadi bukan penyuka minuman frappe, tapi yang ini enak dan nyegerin sih.

Potato Waffle (Rp.15.000,-) kentang goreng dengan potongan ala waffle ini teksturnya renyah dan diberi bumbu bubuk yang berasa asin juga gurih. Pas digigit sih berasa banget crispynya, jadi cocok banget dicocol ke saus sambal. Tepat banget nih buat temen ngopi di sore-sore dalam cuaca hujan kaya sekarang ini.

Piscok (Rp.10.000,-) empat potong pisang berbalut kulit lumpia yang dihoreng ini memiliki tekstur yang renyah diluar dan empuk didalam. Pas digigit, isian cokelatnya langsung ngecrot aja gitu, sehingga memberikan sensasi rasa manis yang creamy. Meleleh paraaaahhhh sob...cakep...

Foto lainnya:

Foto Eksterior di Pedal Kopi
Foto Makanan di Pedal Kopi
Foto Makanan di Pedal Kopi
Foto Makanan di Pedal Kopi
Foto Makanan di Pedal Kopi
Foto Makanan di Pedal Kopi
Foto Makanan di Pedal Kopi
Foto Makanan di Pedal Kopi
Foto Makanan di Pedal Kopi
Foto Interior di Pedal Kopi
Foto Interior di Pedal Kopi
Foto Makanan di Pedal Kopi
Foto Interior di Pedal Kopi
Foto Makanan di Pedal Kopi
Foto Makanan di Pedal Kopi
Foto Interior di Pedal Kopi
Foto Eksterior di Pedal Kopi
Foto Eksterior di Pedal Kopi
Foto Interior di Pedal Kopi
Foto Interior di Pedal Kopi

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Pedal Kopi

(Kafe)

Jl. Perindustrian No. 79B, Cimanggis, Depok


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.5
Suasana:3.5
Harga:4.0
Pelayanan:4.5
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4598 Makasih