Review Pelanggan untuk 19th Avenue

tempat oke, makanan biasa aja

oleh Eki Ayu || @eatmirer, 06 April 2016 (8 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.2
Foto Makanan di 19th Avenue

Tidak terlampau sulit untuk menemukan lokasinya karena terdapat sign yang besar didepannya. Pintu masuknya pun unik semacam pintu garasi kayu gitu. Didalamnya terdiri atas 2 lantai plus balkon, namun balkonnya hanya dibuka saat ramai saja. Tempatnya luas dan cocok jika datang bersama teman-teman untuk hangout. Ditambah lagi adanya arena bermain seperti dart dll dilantai 2 yang bisa kamu mainkan bersama - dengan tambahan biaya pastinya - hanya saja banyak nyamuk disini jadi sedikit kurang nyaman.

Untuk menu makanan didominasi oleh western, ada makanan berat dan cemilan. Untuk minumannya juga ada yang alkohol dan non alkohol. Saya coba karage and fries, rasanya standart saja sih seperti karage yang lainnya.

Menu yang dipesan: Karage and fries

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

19th Avenue

(Barat)

Jl. Green Ville Blok AV No. 19, Green Ville, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.5
Rasa:3.4
Suasana:4.1
Harga:2.8
Pelayanan:3.5
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Eki Ayu || @eatmirer

87 Review

82 Makasih