RASA: 2.4/5
Menu: New Zealand Tenderloin Steak with Mashed Potato (medium-well)
Plating: Sangat biasa ~
Daging: temperatur pas, daging tebal, tekstur cukup kenyal, juicy, seasoningnya hanya sedikit dan ngga meresap.
Dressing: seperti hanya saus tomat (?) Underwhelming untuk harganya yang tinggi
Mashed Potato: kurang seasoning, masih ada beberapa chunk potatoes yang kurang halus.
Side vegetables: colorful, segar, tapi kurang dressing. Bisa bikin sendiri di rumah.
Beberapa temen ada yg pesan local meat. Tekstur dagingnya lebih kasar dan alot sampai sulit dikunyah (yang akhirnya ga dimakan smp habis )
Rekanan lain ada yg nyobain lava cakenya. Temperatur kurang pas, fillingnya jd lebih padat dr yg seharusnya. Coklat balok masih lebih better?
Comparison: masih ada banyak restoran penyedia steak lain yang jauh lebih murah, namun penyajian makanannya jauh lebih menarik dan rasanya jauh lebih enak.
Waaaayyyy overpriced, but doesn't taste like it should.
SUASANA & HYGIENE: 4/5 ❤
Pertama kali ngeliat logo Abuba, first impressionnya adalah: "gw sering liat logo kayak gini. Kayak logo tempat makan orang tua." Terus mulai belaga ngejudge kalau ini 3B: bland, boxy, boring. Masuk restorannya juga belom.
Trus begitu masuk, it's the COMPLETE opposite. Tempatnya didekor dengan baik, lighting nya warm, interiornya nyaman dan enak di mata. Fasilitas, mulai dari parkiran, tempat duduk, hingga WC - semuanya kinclong, dijaga dgn baik. Jatuh sejatuh2nya cinta. ❤
SERVICE: 4/5
Kita makan di lantai 3 yang sepi kehidupan, sepi waitress juga, tapi sekalinya ada, waitress yg melayani lumayan sigap dan atentif. Waktu tunggu antar pesanan ngga lama. Overall, service is nice!