Review Pelanggan untuk Ajag Ijig
Pisang bakar toblerone.... enaaak
oleh UrsAndNic , 31 Juli 2015 (9 tahun yang lalu)
Suka banget dengan ambiance cafe baru ini.Sangat homey dan cozy. Bangunannya masih bangunan jaman Belanda yang ceilingnya tinggi.Interiornya juga bagus, terasa sekali perpaduan interior antik dan modern.
Pesan :
* Pisang bakar toblerone - enak banget.. pisangnya cukup manis di balur dengan coklat toblerone yg sudah meleleh...mending makan ini deh daripada martabak toblerone hehehe.
*Roti Maryam original - mirip roti canai tapi layernya lebih tebal, atasnya di beri susu kental, yummy.
* Rempeyek yang berbentuk kembang goyang - peyek ini ada di kaleng krupuk,tadinya gw pikir kue kembang goyang. Rasanya enak gurih,renyah, tapi kacangnya kurang banyak.
* Bir pletok dingin - minuman ini adalah minuman tradisional khas Betawi yang bahan2nya antara lain jahe dan secang.Bisa disajikan panas atau juga dingin.Karena suka jamu2an saya suka minuman ini. Minuman ini bisa menghangatkan badan,cocok untuk yang lagi kurang enak badan.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Pisang bakar toblerone, Roti maryam original, Rempeyek kembang goyang, Bir Pletok
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000