Lokasinya nyempil, di samping gereja ayam pasar baru. Tempatnya sangat sederhana, sekedar kios terbuka di pinggir jalan dng beberapa kursi & meja panjang.
Bakmi disini mie keriting halus dng topping potongan ayam putih. Disajikan juga garingan minyak babi. Kalau makan di tempat, uda dapet free teh hangat tawar.
Rasanya enak, suka banget sama tekstur mienya yg renyah khas bakmi keriting halus. Tapi disini kuahnya agak hambar & sambelnya agak cair
Tanggal kunjungan: 19 Maret 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000
Mengunjungi salah satu Warung bakmie yang berada di kawasan pasar baru,dan cukup ramai pula oleh para pembeli . . Disini saya memesan menu bakmie swekiau,untuk tekstur bakmienya menggunakan bakmie keriting dengan topping ayam rebus yang dipotong kecil2 . . -On this frame 1.Bakmi swekiau (2PCS) Price : IDR 35.000 . . Untuk adonan bumbu bakmienya terasa asin,dengan tipe bumbu yang minimalis dan tidak blenger,namun untuk potongan daging ayamnya kurang berasa (agak hambar) . . Untuk swekiau nya juga biasa saja,dengan terdapat campuran udang pada adonan dagingnya,untuk kuah pada bakmienya juga perlu dibumbui terlebih dahulu . . -Overral for taste : 7.6/10 . . -Notes 1.Tersedia minyak babi garing yang digoreng dengan bawang putih dengan tekstur yang cukup garing
Menu yang dipesan: Bakmi swekiaw
Tanggal kunjungan: 20 Juni 2018 Harga per orang: < Rp. 50.000
Membuka kedainya hanya di kios pinggir jalan sebelah gereja ayam pasar baru, bakmi lezat yang 1 ini sangatlah laris pembelinya, terbukti setiap hari hanya berdagang sampai sekitar jam 11 pagi... Kekuatan utama bakmi ini terletak pada bakmi keritingnya yang renyah & bumbu olahannya yang pas di lidah... 4 bintang kelezatan diberikan untuk bakmi ini...
Menu yang dipesan: Bakmi
Tanggal kunjungan: 29 November 2016 Harga per orang: < Rp. 50.000