Review Pelanggan untuk Bakmiaw

mie vegan enak

oleh Albertus Wisnu, 07 Oktober 2023 (11 bulan yang lalu)

4.6
Foto Interior di Bakmiaw
Foto Interior di Bakmiaw

Resto bakmi punyanya Sherina yang ada di Kawasan blok M. Kalau makan disini diiringi sama lagu-lagu dari film Petualngan Sherina. Untuk area tidak terlalu besar, di dalam mungkin bisa muat belasan orang, di area luarnya bisa muat 4-5 orang.

Mie Karet Char Siu (vegan)
Mienya enak, kenyal, dan terasa sehat. Sayurnya masih crunchy dan "daging"nya juga punya bumbu yang gurih dan meresap sampai dalam. Menu yang saya pesan ini tidak menggunakan campuran telur sama sekali. Kuahnya juga punya rasa gurih dan segar yang pas. Untuk cowo porsinya nanggung yaa hahaha

Teh Susu
Teh dengan campuran susu kedelai, rasa kedelainya cukup strong dan segar. Perpaduan yang pas dengan mienya yang dominan gurih.

Foto lainnya:

Foto Interior di Bakmiaw
Foto Makanan di Bakmiaw

Menu yang dipesan: Mie Karet Char Siu (vegan), teh susu

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Bakmiaw

(China)

Jl. Melawai XI No. A7, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.2
Rasa:4.2
Suasana:4.2
Harga:4.3
Pelayanan:4.1
Kebersihan:4.4

Reviewer:

Foto Profil Albertus Wisnu

64 Review

29 Makasih