Review Pelanggan untuk Bloom Coffee & Eatery
Coffeeshop di Jelambar
oleh Selfi Tan, 17 April 2017 (7 tahun yang lalu)
Ada coffeeshop baru nih di Jelambar namanya Bloom Coffee & Eatery. Baru buka sekitar 1,5 bulan.
Tempatnya ga begitu besar namun cukup spacious. Untuk servicenya juga ok. Harganya juga cukup terjangkau.
Di sini pesan :
Pop cireng 18k
Merupakan menu baru. Karena lagi ga pengen makan berat jadinya pesan light bited saja. Dari namanya saya kira akan lucu presentasinya. Tenryata biasa saja, tapi tempat Thai sauce lucu, di mangkok ayam tapi versi mini. Porsinya sendiri bisa buat sharing. Cirengnya garing di luar dan chewy di dalam.
Affogatea 24k
Kalau yang satu ini vanilla ice cream dan teh. Di atas ice creamnya ada bubuk cinnamon. Disajikan dengan 2 keping chocolate biskuit. Agak kemanisan sedikit buat saya sih. Perpaduan teh dan ice creamnya enak. Aku suka.
Hojicha latte
Sebenarnya di menu hanya ada hojicha frappe tapi saya request yang latte dan ternyata bisa dibuatkan. Rasanya sih kurang banget, hojichanya tipis banget rasanya. Latte artnya pas sampai juga uda ga berbentuk.
Overall ok sih tempatnya dan main coursenya kelihatan enak-enak. Next kalau datang lagi mau cobain.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: