
Review Pelanggan untuk Coco Ichibanya
Primo maksi di Neo Soho
oleh Joko Loyo, 28 Juni 2022 (2 tahun yang lalu)
Awalnya mampir ke sini karena di saat menjelang waktu makan siang (11.50-12.00) tempat ini masih ada beberapa meja kosong, sementara tempat lain sudah penuh.
Tapi ternyata enak juga lho. Pilihan pedas ada beberapa pilihan, termasuk tidak pedas sama sekali. Saat request lemon tea, benar dikasih teh dan irisan lemon.
Pelayanan baik, ramah, cukup cepat. Kebersihan juga terjaga.
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000