Review Pelanggan untuk Coffee Tea'se Me
Ngopi sekalian makan malam deh
oleh Saepul Hidayat, 03 Maret 2020 (hampir 5 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Coffee Tease Me, coffeeshop baru yang ada di daerah dekat Roxy yang tempatnya unik sekali. Lokasi di pinggir jalan dan agak masuk lagi ke dalam. Cuma ada papan nama kecil. Pintuk masuknya memang tidak menarik sama sekali. Seperti pintu masuk ke dalam bangunan tua. Tapi begitu masuk akan terkejut dengan interiornya yang bagus. Rumah tua yang diubah jadi coffeeshop. Suasana vintage terasa di setiap sudutnya. Luas dan banyak tempat duduknya yang berupa meja dan kursi kayu yang menambah kesan vintagenya. Selain itu ada juga area outdoor di halaman belakanya.
Untuk menunya lumayan banyak pilihan. Mulai dari menu coffee tentunya, menu non coffee dan makanan berat seperti nasi. Saya pesan coffee nitronya dan salah satu menu nasinya.
Portland Nitro Co (Rp. 38.500)
Menu coffee ini adalah gabungan espresso, beer dan nitrogen yang menjadikan coffeenya jadi unik. Disajikan di dalam gelas yang tinggi dan ada buihnya dari nitronya. Untuk menu ini kata baristanya hanya tersedia 6 gelas setiap harinya karena terbaras nitrogennya.
Nasi Rendang (Rp. 28.000)
Salah satu menu nasi yang ada di coffee tease me. Menu ini adalah menu nasi putih dengan daging rendang yang bumbunya banyak sekali, tempe yang seperti tempe bacem, dengan tomat dan timun. Disajikan di dalam mangkok kayu yang unik. Rasa rendangnya enak, dagingnya empuk. Dimakan selagi hangat lebih nikmat. Nasi rendang ini lumayan lama keluarnya. Mungkin sekitar 15 menit. Tapi tidak sia-sia menunggu selama itu, karena rasa nasi rendangnya enak.
Pelayanannya pun bagus. Baristanya ramah. Untuk fasilitas di sini masih bisa dibilang bagus. Ada toilet yang nyaman tapi waktu saya ke sana tidak menemukan stop kontak untuk charging handphone atau laptop. Tempatnya memang kurang begitu asik untuk laptopan tapi lebih asik kalau di sana nongkrong dan ngobrol bareng teman.
Instagram : @saepulhdyt
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Portland Nitro Co, Nasi Rendang
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: