Review Pelanggan untuk Cork&Screw
Egg Benedict
Coffee Tonic
Lokasinya berseberangan dengan restoran Osteria Gia. Tempatnya cukup luas, suasananya nyaman, ada smoking area juga, hanya sayangnya asap rokok dari luar baunya nembus sampai ke bagian indoor. Disini menunya ada jamnya jd krn saya dtg saat jam makan siang di hari weekend maka menu yg disajikan adalah brunch, jadi variannya tidak begitu banyak,sayang pdhl ingin coba varian2 appetizer mereka. Saya pesan :
Egg Benedict(120k) : porsinya besar, makan sendiri hampir tidak habis. Tingkat kematangan telurnya sempurna, saat dipotong masih setengah matang. Sempat salah dapat telur jadi yg satu hanya putihnya saja tp untung dapat ditukar dengan cepat.
-Coffee Tonic(45k) : espresso dengan air tonik, rasanya sangat segar dan nagih, aftertaste beansnya sdikit fruity, cukup cocok dengan air tonik yang dicampur.
Overall makanannya enak, porsinya besar juga. Pelayanannya cepat dan ramha, utk harga masih oke
Menu yang dipesan: Egg Benedict, Coffee Tonic
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: