Review Pelanggan untuk Cut The Crab
Makan gak pake piring
oleh Kevin Suryadi, 13 Juli 2016 (8 tahun yang lalu)
Double Trouble
Mix Fries
Pertama kali nyobain makan kepiting begini. Gak pake piring, gak pake nasi.
Setelah diantar ke meja makan, waiter / waitress akan mulai melapisi meja dengan selembar kertas besar yang mencakup keseluruhan meja, yang nantinya bakal jadi alas tempat makan untuk kepiting yang kalian pesan.
Gw memesan :
1. Double Trouble
Dua ekor kepiting yang bobotnya lumayan sih. Dimasak dengan bumbu original dengan tingkat kepedasan yang medium.
Beberapa potong capit kepitingnya sudah di crushed terlebih dahulu, jadi uda retak dan dapat kita buka lbh mudah.
Daging kepitingnya sendiri gendut2 dan lembut. Enyak!
2. Mix Fries
Campuran fries kentang dan ubi.
Potongannya besar2. Chunky but crunchy.
Disajikan dengan saos sambal dan saos mayones yang free flow.
Gw sih demen banget dah klo ada fries ubi.. hehe..
Overall, makanan sih enak, pelayanan juga oke.
IG : @kevineatsjkt
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Double Trouble, Mix Fries
Harga per orang: > Rp. 200.000
Informasi
(Barat)
Reviewer: