Review Pelanggan untuk Dimsum Enak Medan

Dipping Sauce dan Dimsum Juara Kelas deh

oleh Junior , 21 September 2020 (3 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.2
Foto Makanan di Dimsum Enak Medan
Foto Makanan di Dimsum Enak Medan

Lanjutkan lagi edisi Takeaway ahhhhh...

Wah ada dimsum enak nih di daerah Pasar Baru, namanya Dimsum Enak Medan @dimsumenak.medan . Ada perbedaan loh sama dimsum yang umumnya ada di Jakarta. Dari segi tekstur dan rasa, Dimsum Enak Medan ini lebih dominan ke isian daging dibandingkan dengan tepung. Dimsum Enak Medan berasal kota Medan sehingga taste pun berbeda sama dimsum yang pernah kita makan di Jakarta ini. Buka pertama di Medan dan selanjutnya buka cabang di Jakarta ini dengan bahan-bahan yang diimpor langsung dari Medan loh. Udah tersedia juga di GoFood dan GrabFood ya.

Dimsum Udang
Ukuran cukup besar dengan olahan daging udang. Kerasa banget daging udang dan lembut sekali. Ini sih favorit. Oh ya, setiap dimsum ini dilekatkan dengan ekor udang untuk menandakan ini Dimsum Udang.

Dimsum Kepiting
Waduh lembut banget. Aroma dan rasa kepiting cukup terasa, namun tidak bau amis. Unikkkk deh....

Dimsum Rumput Laut
Menggunakan olahan daging ayam dan udang dengan kulit luar dibalut dengan rumput laut. Daging tetap lembut namun tidak dominan rasa udang. Paling terasa ada rasa rumput lautnya loh.

Dimsum Ayam
Menggunakan olahan daging ayam dan udang, namun yang paling terasa daging ayamnya. Lembut sudah pasti deh.

Setiap dimsum di sini ditaburi topping mata ikan di bagian atasnya sehingga memberikan warna orange yang menarik. Makin enak sih dimsum ini dicocol dengan sambal special dari Dimsum Enak Medan. Sambal gurih dan pedas banget.

Lumpia Goreng
Wah krispi sih bagian luar dan lembut bagian dalamnya. Menggunakan olahan daging ayam dan udang. Kerasa loh udang karena ada potongan kecil kecil si udang. Bagian luar dibalut dengan kulit tahu yang membuat krispi.

Pangsit Goreng
Juara sih dan jadi favorit. Tetap menggunakan daging olahan ayam dan udang dengan tekstur yang lebih kenyal dari Lumpia Goreng, namun tetap lembut. Oh ya, bagian atas disiram dengan mayonaise kental dengan rasa manis. Mayo ini khas dari Nelayan Medan ya.

Lenghongkien
Nah ini menggunakan daging olahan ayam dan udang tapi lebih lembut dibandingkan dengan isian Lumpia Goreng. Bener-bener alus namun krispi di bagian luar. Bagian atas juga disiram mayonaise kental ya.

Pancake Durian
Kulit luar lembut dengan isian durian asli. Menurut saya sih, isian sudah tidak menggunakan tambahan pemanis lagi sehingga hanya terasa durian saja. Ini yang enak karena karena rasa dari durian tidak tertutup dengan rasa manis dari pemanis lainnya.

Hindari kerumunan orang untuk saat ini. Jaga kesehatan dan tetap rutin berolahraga ya 💪😁💪

Foto lainnya:

Foto Makanan di Dimsum Enak Medan
Foto Makanan di Dimsum Enak Medan
Foto Makanan di Dimsum Enak Medan
Foto Makanan di Dimsum Enak Medan
Foto Makanan di Dimsum Enak Medan

Menu yang dipesan: Pancake Durian, Lehongkien, Pangsit Goreng, lumpia goreng, Dimsum ayam, dimsum rumput laut, Dimsum Kepiting, dimsum udang

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Dimsum Enak Medan

(China)

Jl. KH. Samanhudi No. 18D, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.2
Rasa:4.0
Suasana:2.0
Harga:3.0
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.0

Reviewer:

Foto Profil Junior

Alfa 2022

523 Review

634 Makasih