Review Pelanggan untuk ditengah

Coffee shop ala glass house

oleh Selfi Tan, 16 Mei 2019 (5 tahun yang lalu)

3.8
Foto Makanan di ditengah
Foto Interior di ditengah

Ditengah ini ala glass house gitu tempatnya karema serba kaca, agak Jepang juga karena ownernya pernah sekolah di Jepang. Tempatnya sendiri terbilang kecil tapi aku super suka sama ambience dan playlist lagunya.

Di sini aku pesan cheesecake dengan saus blueberry dan berries. Tapi berriesnya ga sebanyak di gambar ig. Secara keseluruhan rasanya enak dan pas.

Pesan klabkopi jamannow untuk minumnya. Jadi ini kopi susu pakai gula aren. Aku pas minum sih ga berasa yah gula aren. Terus kayak smoky ga tahu burnt atau emang kayak gitu rasanya. Ini kopinya free karena lagi promo selama bulan puasa.

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

ditengah

(Kafe)

Jl. Dwijaya Raya No. 5, Radio Dalam, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.5
Rasa:3.3
Suasana:3.3
Harga:3.3
Pelayanan:3.7
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

1885 Makasih