Review Pelanggan untuk Giggle Box
shabby chic resto...
oleh yudistira ishak abrar, 28 Februari 2017 (hampir 8 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Giggle Box merupakan restoran cantik yang bergaya shabby chic. Berlokasi di salah satu sudut mall Plaza Semanggi, dari luar tempatnya tampil sangat girly dengan warna-warna lembut seperti baby pink dan baby blue. Ruangnya cukup luas dengan beberapa tipe tempat duduk yang pastinya bikin cewek-cewek pada betah.
Tak hanya shabby chic, Giggle Box pun terasa klasik dan elegan. Hal tersebut dapat dilihat dari pemilihan furniture, lighting dan ornamen ruang. Atmosfirnya memberikan rasa tenang, nyaman dan cukup mewah. Cocok dijadikan sebagai tempat dinner yang romantis.
Malam ini saya serta teman-teman mencoba untuk dinner disini dengan memesan beberapa menu seperti Spaghetti Bolognaise, Spaghetti Carbonara, Crispy Chicken Maryland, Ice Cappuccino, Brownies, Ice Thai Tea, Ice Lemon Tea, Exotic Ice Tea.
Meski tampil simple, Spaghetti Bolognaise dan Spaghetti Carbonara nya tetap terlihat cantik. Tingkat kematangan pasta nya pas. Bumbu saus bolognaise dan carbonara nya pas, gak kurang gak lebih. Rasa keduanya cukup gurih dan creamy. It's ok not to be outstanding.
Crispy Chicken Maryland tampak begitu menggugah selera. Dua potong ayam fillet goreng tepung tampil bersama spaghetti simple juga tumisan paprika dan saus asam manis. Dressing pastanya kece banget, slight tapi tetep berasa asin dan gurih. Potongan ayam gorengnya pun crispy dan yummy. Wajib coba.
Minuman-minuman disini tampil standar, pun demikian dengan rasanya. Bukannya ga enak, tapi ya sekedar biasa aja. Istilahnya mah, kurang nampol...
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Spaghetti Bolognaise, Spaghetti Carbonara, Crispy Chicken Maryland, Ice Cappuccino, Brownies, Ice thai tea, Ice Lemon Tea, exotic ice tea
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: