Pas lagi ada acara di ennichisai 2018 kita cobain okonomiyakinya disini, tahun lalu sih sempat cobain takoyakinya dan enak, adonannya berasa banget ditambah potongan tako-nya gede2 juga.
Tapi pas pesen okonomiyaki-nya (lagi) tahun ini kok agak zonk ya? adonannya gak berasa kaya okonomiyaki pada umummnya, lebih sprti adonan tepung tanpa bumbu dengan berbagai sayuran.
trus takonya sedikiit, ada irisan smokebeef juga sedikir lho, taburan ikan yang diatasnya itu juga dikit banget (bisa liat fotonya), ditambah okonomoyaki-nya gosong pula jadi berasa ada yang pahitnya makin ganggu rasa. Huhu padahal udah ekspektasi bakal enak kaya yang lainnya
Menu yang dipesan: Okonomiyaki
Tanggal kunjungan: 01 Juli 2018 Harga per orang: < Rp. 50.000
Itsumo Original menyediakan Takoyaki dengan filling Octopus saja tetapi toppingnya yang berbeda-beda. Toppingnya terdiri dari Original, Tamago Mayo, Cheese, Rawit Bomb, Itsumo Dynamite, dan Cheese Yaki. Karena baru pertama kali cobain jadi gw mesen yang Original aja yaitu dengan topping Mayonnaise, Signature Sauce, Dried Seaweed, dan Bonito Flakes. Harganya IDR 22,500 per 4 pieces dan IDR 27,500 per 6 pieces. Takoyakinya ukurannya besar, tebal, kenyal, dan gak bikin enek, ENAK! Octopusnya potongannya tebal, Mayonnaise, Signature Sauce, Dried Seaweed, dan Bonito Flakesnya melimpah! Gw suka banget sama Signature Saucenya enakkk! Overall Itsumo Takoyaki is recommended, semoga akan segera buka banyak cabang mall-mall lainnya!
Tanggal kunjungan: 20 Februari 2018 Harga per orang: < Rp. 50.000
Karena lagi pengen okonomiyaki dan takoyaki dan emang di mall ini cuma ini doang yang jual jajanan japanese jadilah beli di itsumo tempatnya ada dibawah deket sama dum dum thai tea cuma kaya stand kecil gitu sih tapi disedian tempat duduk kalo mau makan langsung.
Untuk okonomiyaki nya sih cukup enak isiannya banyak ada octopus, smoked beef, cheese trus bagian bawahnya ada campuran telor dan tepung nya. Dan ukurannya juga lumayan bikin kenyang kok.
Untuk takoyaki nya beli yang isi 6pcs dengan harga 27k isi octopus, rasanya masih enakan okonomiyaki sih soalnya ini kaya ketebelan tepung gt dan octopusnya juga kecil banget hehe.
Follow instagram @eatimology
Thankyou
Menu yang dipesan: Okonomiyaki, Takoyaki
Tanggal kunjungan: 19 Januari 2018 Harga per orang: < Rp. 50.000