Nyobain rice bowl nasi ayam fillet nya janji kenyang karna lagi open booth di event Festival K-Food PergiKuliner Hublife.
gue nyobain yang varian: Nasi ayam pedas wangi dan Nasi ayam telur asin, tp gue lebih suka yang Nasi ayam telur asin. untuk harga dan rasa menurut gue pas si dikantong, untuk nasi dan ayamnya juga cukup lumayan banyak porsinya. worth it lahhh, next mungkin akan beli janji kenyang lagi!
Menu yang dipesan: Nasi Ayam Pedas Wangi (Chili Fragrant Chicken), Nasi Ayam Telur Asin (Salted Egg Chicken)
Tanggal kunjungan: 15 Oktober 2023 Harga per orang: < Rp. 50.000
Hari ini lagi datang ke Festival K-Food by PergiKuliner di Hublife Taman Anggrek. Seperti biasa setiap event, ada berbagai pilihan tenant makanan yang hadir. Nah setelah keliling, aku tertarik sama tenant Janji Kenyang ini. Jadi janji kenyang ini, kalau gak event, jualannya melalui online dan hanya melayani take away aja di outlet yang ada di belakang Binus Syahdan.
Untuk menunya speciality chicken rice bowl dengan berbagai pilihan varian saus. Aku mencoba,
Nasi Ayam Saus JK Rp 37.500 (8.5/10) Jadi ini salah satu saus signature disini dengan cita rasa manis,gurih,dan sedikit pedas. Untuk porsi nasinya cukup banyak buatku, porsi ayamnya juga banyak. Overall, untuk rasa bumbunya enak manisnya gak over, tapi kurang pedas menurutku.
Menu yang dipesan: Nasi Ayam Saus JK
Tanggal kunjungan: 06 Oktober 2023 Harga per orang: < Rp. 50.000
Lagi berkunjung ke Mall Taman Anggrek, kebetulan lagi ada event Festival K-Food by PergiKuliner di Hublife Taman Anggrek. Aku mampir dan mencoba Janji Kenyang yang cocok untuk makan siang hari ini.
Aku pesan: * Rice Bowl Saus JK (Rp 37.500) Satu porsi berisi nasi yang diatasnya diberi ayam saus spesial yaitu JK yang rasanya cukup manis gurih, dan sedikit pedas. Porsinya juga cukup banyak dan bikin kenyang.
Menu yang dipesan: Rice Bowl Saus JK
Tanggal kunjungan: 06 Oktober 2023 Harga per orang: < Rp. 50.000
Iseng cobain ini karena menarik banget yaaa look nya di ojek online tuh hahaha.
Lihat menu-menunya, ini tipe chicken rice bowl yang dimasak dengan style chinese go-to gitu loh. Yang menarik buatku adalah semuanya customable, bisa pilih langsung saat pesan! Pedasnya seberapa, garnish nya apa saja, protein nya mau seberapa banyak, nasi nya seberapa banyak, mau additional topping apa, cocok buat orang-orang yang banyak maunya kayak aku hahaha.
My first time, cobain menu yang harusnya aman saja deh. Signature ayam JK. Menurutku rasanya seperti perpaduan saus kungpao dan saus mentega. Rasanya klasik, ga aneh-aneh, comfort, dan aku suka. Bukan something spectacular tapi ya enak.
Kalau ga custom ayam atau nasinya, menurutku porsi nya sedang, ga mengenyangkan banget sesuai janjinya, tapi ga sedikit. Buat yang porsi makannya ga besar, pasti kenyang sih.
Harga standar rice bowl pada umumnya sih, hampir 40rb, engga murah tentunya.
Penasaran menu lain, tapi menurut temanku ga semua menunya enak sih hehe. Ayam saus mentega nya manis doang.
Tanggal kunjungan: 13 Juni 2023 Harga per orang: < Rp. 50.000