Review Pelanggan untuk Kocil
Kopi kecil yang ga kecil lagi😂
oleh Della Ayu, 12 Oktober 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Kopi kecil ini namanya sudah cukup terkenal di dunia kopi, coffee shop yang tadinya mungil ini sekarang sudah banyak melebarkan sayap di beberapa tempat, salah satunya di Sumur Batu (Stone Well) ini, persisnya di belakang ITC.
Tempatnya cukup besar, tapi butuh kejelian extra kalau baru pertama kali kesini karena tidak ada plang nama coffee shopnya. Cukup perhatikan ciri khas bangunan dan design interior Kopi Kecil pasti bisa mengenali tempatnya dari jauh.
Untuk cabang disini, tempatnya cukup luas. Terbagi menjadi 3 area, depan untuk smoking, indoor non smoking dan area outdoor belakang untuk smoking juga. Design interior dan set bar memang pasti sama tiap cabangnya dengan pattern tile yang khas banget punya Kopi Kecil.
Aku pesan;
Hot Latte (25k), dengan harga semurah itu ternyata kopinya enak! Ga begitu pahit jadi tipis dan ada manis kopinya juga. Latte artnya pun cantik sekali.
Red Velvet (15k), ini cupcakes yang selalu aku beli kalau kesini, karena menurutku enak aja dan pas buat temen kopi🤣, rasanya ga begitu manis yang berlebihan.
Es Kopi Susu-takeaway (19k), ini cukup unik karena kemasannya yang menggunakan alumunium berbentuk kaleng untuk mengurangi sampah plastik. Rasa es kopi susunya juga enak! Lebih creamy tapi ga kemanisan juga, kopinya tetap ada rasanya. Ga hanya es kopi susu aja tapi semua takeaway pake kemasan kaleng itu.
Jadi menurutku Kopi Kecil ini paket lengkap. Tempatnya terlampau nyaman untuk segala tujuan kalian ke coffee shop, rasa dan kualitas kopinya ga perlu diragukan lagi, dan juga yang paling penting harganya amat sangat terjangkau!
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000