Baru ngeh kalau di kantor ada kopi ini karena dapat notif dari salah satu food delivery apps yang kasih promo di tenant ini. Akhirnya jadi kepo dan langsung cobain kopi mereka. Lokasinya ada di B1, dari lobby BCA turun melalui tangga di sebelahnya dan keluar ke arah parkiran, nah kopi bojo ini ada persis di sebelah kanan pintunya. Sambil nunggu pesanan sempat ngobrol sama waitress sekaligus baristanya, katanya mereka baru re-opening lagi di Wisma GKBI ini tanggal 1 kemarin setelah 3 bulan tutup. Dengan comebacknya ini, mereka kasih promo B1G1 untuk kopi bojo single dan double sampai dengan tanggal 3 Desember 2021. 1. Kopi Bojo Single Aku pesan yang hot dengan level sugarnya aku minta less. Kopi bojo ini adalah kopi susu dengan gula aren, mereka pakai susu c*mor* jadi teksturnya lebih creamy. Aroma kopinya cukup strong, tipe kopinya yang after taste-nya agak pahit tapi sama sekali gak asam. Cuma menurutku di level less sugar aja ini masih manis banget, mungkin next bakalan coba no sugar mereka.
Tanggal kunjungan: 03 Desember 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Yup! Kali ini nyobain menu minuman dari kopi bojo. Gue ordernya "MARIE LATTE", mirip es kopsus tapi dipake regal yang di hancurin kasar & masih ada diatasnya yg agak utuh. Jujur suka sih, kopinya masih strong, manisnya pas, tapi kyknya lebih enak kalo di blend deh... agak ganggu aja sama rasa regal yg basah2 gitu lol. Ntap deh...
Tanggal kunjungan: 19 Agustus 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000