Review Pelanggan untuk Kopi Kenangan

jadi pit stop sehabis gowes...

oleh yudistira ishak abrar, 27 November 2022 (1 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Makanan di Kopi Kenangan
Foto Makanan di Kopi Kenangan

Setelah asyik ngegowes sepeda di Minggu pagi, rasanya beristirahat sambil ngopi adalah pilihan yang tepat. Jarak Depok-Pasar Minggu cukup membuat tubuh berkeringat sekaligus tenggorokan dahaga. Akhirnya saya memilih untuk mampir ke Kopi Kenangan yang berada di daerah Lenteng Agung, tak jauh dari KFC.

Mengisi satu unit toko dua lantai, Kopi Kenangan disini cukup nyaman karena menyediakan tempat duduk rapi di lantai atas. Mereka pun membaginya kedalam dua jenis ruang, indoor dan outdoor. Lantai bawah khusus untuk barista area, kasir, rak merchandise dan meja bar tempat untuk pembeli yang ingin take away sambil menunggu pesanan dibuat.

Karena haus dan lapar, saya pun memesan segelas Ice Americano (Rp.14.000,-) dan dua potong roti manis yaitu Roti Susu Manis (Rp.9.000,-) serta Roti Coklat Klasik (Rp.9.000,-). Kalo kopi mereka sih sebenernya lebih didominasi oleh bitterness, tapi saat dinikmati bersama kedua roti manis, rasanya jadi seimbang. Tekstur rotinya pun lembut, isiannya banyak dan enak...

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kopi Kenangan
Foto Makanan di Kopi Kenangan
Foto Makanan di Kopi Kenangan
Foto Makanan di Kopi Kenangan
Foto Makanan di Kopi Kenangan
Foto Makanan di Kopi Kenangan
Foto Makanan di Kopi Kenangan
Foto Makanan di Kopi Kenangan

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Kopi Kenangan

(Minuman)

La Terrace, Lantai Ground
Jl. Lenteng Agung Raya No. 18, Jagakarsa, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.8
Rasa:4.0
Suasana:3.5
Harga:4.0
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4599 Makasih